Momentum Hari Lahir Pancasila, Zuhaelsi: Mari Jaga Kebhinekaan

Muh Saddam
Muh Saddam

Minggu, 02 Juni 2024 18:47

Momentum Hari Lahir Pancasila, Zuhaelsi: Mari Jaga Kebhinekaan

Pedomanrakyat.com, Makassar – Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar Zuhaelsi Zubir menyampaikan selamat Hari Lahir Pancasila yang jatuh setiap tanggal 1 Juni.

Zuhaelsi berharap momentum ini menjadi spirit dalam menjaga kebhinekaan dan toleransi.

“Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, mari jaga kebhinekaan, perkuat persatuan, pererat kerukunan dan junjung tinggi toleransi,” ujar Zuhaelsi Zubir, Sabtu (1/6/2024).

Zuhaelsi berharap semua anak bangsa bersatu dalam keberagaman suku, budaya, bahasa, dan agama dalam satu atap, Indonesia. Kata dia, semoga Indonesia selalu berjaya.

“Jadikanlah Hari Lahir Pancasila 2024 sebagai bentuk merefleksikan diri dalam menerapkan nilai luhur kehidupan berbangsa Indonesia,” bebernya

“Hari Lahir Pancasila 2024 ini menjadi pengingat tentang hari di mana sebuah ideologi mampu menyatukan keanekaragaman bangsa, menjadi satu kesatuan berupa persatuan Indonesia,” kunci Zuhaelsi.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah22 Oktober 2024 14:26
Pjs Wali Kota Arwin Azis Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai di Acara Makassar Bermunajat 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dalam memperingati Hari Santri Nasional dan mendukung suksesnya Pilkada Serentak 2024, Penjabat Sementara (Pjs) Wa...
Politik22 Oktober 2024 13:55
Jaga Transparansi, Seto-Rezki Akan Kembalikan Pemilihan Ketua RT/RW
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar Andi Seto Gadhista Asapa – Rezki Mulfiati Lutfi (Sehati) b...
Nasional21 Oktober 2024 22:41
Dari Raffi Ahmad Hingga Gus Miftah, Deret Tokoh yang Dipanggil Prabowo Tapi Tak Jadi Menteri-Wamen
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Sebanyak 92 orang dilantik Presiden Prabowo Subianto sebagai menteri, kepala lembaga, dan wakil menteri Kabinet Mer...
Hiburan21 Oktober 2024 21:49
Divonis Penjara 1 Tahun, Melly 3GP Legowo Terima Putusan Hakim soal Kasus Video Porno
Pedomankrakyat.com, Jakarta – Selain konten kreator Siskaeee, aktris Melly 3GP juga dinyatakan bersalah atas keterlibatannya dalam pembuatan fil...