Munafri-Aliyah Berbagi Bantuan Pendidikan hingga Penghargaan di Upacara HUT Kota Makassar ke-418

Nhico
Nhico

Minggu, 09 November 2025 12:42

Munafri-Aliyah Berbagi Bantuan Pendidikan hingga Penghargaan di Upacara HUT Kota Makassar ke-418

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar menjadikan momentum Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota ke 418 tahun sebagai ajang apresiasi dan kepedulian sosial dengan menyerahkan sejumlah beasiswa, bantuan pendidikan hingga penghargaan. Upacara tersebut dihelat di Tribun Lapangan Karebosi, Minggu (9/11/2025).

Bantuan sosial dan ajang apresiasi tersebut diberikan kepada berbagai elemen masyarakat, mulai dari pelajar, pegawai hingga instansi kolaborator. Penghargaan diserahkan langsung oleh Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham.

Pemerintah Kota Makassar memberikan beasiswa kepada 10 orang pelajar berprestasi, yang terdiri dari 5 siswa SD dan 5 siswa SMP. Beasiswa tersebut sebagai bentuk dukungan Pemkot Makassar terhadap dunia pendidikan.

Selain beasiswa, sektor pendidikan juga mendapat perhatian melalui Penyerahan Bantuan Peralatan Sekolah untuk 4 orang siswa SD dan SMP (masing-masing 2 orang). Bantuan ini merupakan hasil kolaborasi dan dukungan dari program CSR Bank Mandiri.

Apresiasi terhadap kinerja aparatur negara dan warga teladan juga tidak luput dari apresiasi Munafri-Aliyah, yang dinilai telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam melayani masyarakat.

Total sebanyak 20 orang Pegawai Teladan mendapatkan penghargaan, 10 orang dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan 10 orang dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K).

Selanjutnya penghargaan juga diberikan kepada 10 orang Warga teladan yang dianggap memiliki kontribusi positif dan menjadi inspirasi bagi lingkungan sekitarnya.

Tak hanya individu, Pemkot Makassar juga menghargai sinergi antarlembaga. Penghargaan khusus diberikan kepada 15 perwakilan Instansi yang tergabung dalam forkopimda atas kolaborasi aktif mereka dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan Kota Makassar.

Munafri Arifuddin menyampaikan Penyerahan penghargaan dan bantuan ini menegaskan komitmen Pemerintah Kota Makassar untuk tidak hanya merayakan usia kota, tetapi juga untuk merayakan prestasi, dedikasi, serta semangat kebersamaan seluruh elemen yang membangun Kota Makassar.

“Kita ingin HUT Kota Makassar ini bukan hanya perayaan seremonial, tapi menjadi kado besar bagi seluruh elemen masyarakat Kota Makassar. Karena yang ulang tahun sejatinya adalah mereka, Pemerintah kota Makassar tidak lebih dari panitia perayaan HUT” ujarnya.(*)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro13 Januari 2026 22:23
Komisi D DPRD Sulsel Dorong Perda Khusus Penyelamatan Danau Tempe
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Sulawesi Selatan mendorong pembentukan peraturan daerah (Perda) khusus penyelamatan Danau Tempe agar...
Metro13 Januari 2026 21:09
Jufri Rahman Hadiri Dzikir Bersama Peringatan 65 Tahun Bank Sulselbar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisaris Utama PT Bank Sulselbar yang juga Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menghadiri ...
Daerah13 Januari 2026 20:16
Wabup Sudirman: RSUD Lasinrang Harus Berbenah Total Tingkatkan Layanan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Mengawali tahun 2026, Wakil Bupati Pinrang Sudirman Bungi, S.IP., M.Si menegaskan pentingnya pembenahan menyeluruh ...
Daerah13 Januari 2026 19:19
HUT ke-65 Bank Sulselbar, Kolaborasi Perkuat Ekonomi dan Layanan Keuangan Sidrap
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Bank Sulselbar menjadi momentum penguatan kolaborasi antara pemerintah daera...