Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi C DPRD Kota Makassar mendesak pemerintah kota mengambil langkah penanganan banjir yang terpadu, sistematis, dan berjenjang di tengah musim hujan.
Sekretaris Komisi C DPRD Makassar, Ray Suryadi Arsyad, menyebut sejumlah wilayah rawan banjir, khususnya daerah berkontur rendah seperti Antang dan Manggala yang kerap tergenang saat hujan deras.
“Wilayah dengan posisi tanah lebih rendah perlu penanganan serius dan terkoordinasi,” ujar Ray, Minggu (11/1).
Baca Juga :
Ia menekankan perlunya keterlibatan aktif Pemkot Makassar, khususnya Dinas PU serta Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, untuk turun langsung melakukan peninjauan dan perbaikan infrastruktur, dengan fokus pada pembenahan sistem drainase.
Ray juga mendorong optimalisasi excavator amfibi milik Dinas PU untuk pengerukan sedimen di kanal-kanal besar sebagai penampung utama aliran air.
Selain itu, ia mengingatkan pentingnya kerja bersama seluruh perangkat pemerintahan dari tingkat kota hingga kelurahan, serta keterlibatan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan.

Komentar