NasDem Apresiasi Kecepatan Kapolri Tetapkan 6 Tersangka Tragedi Kanjuruhan: Jangan Sampai Terulang Kembali

Editor
Editor

Jumat, 07 Oktober 2022 09:42

NasDem Apresiasi Kecepatan Kapolri Tetapkan 6 Tersangka Tragedi Kanjuruhan.(F-INT)
NasDem Apresiasi Kecepatan Kapolri Tetapkan 6 Tersangka Tragedi Kanjuruhan.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan 6 tersangka tragedi Kanjuruhan.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI fraksi NasDem Ahmad Sahroni mendorong agar kasus itu terus dikembangkan.

“Segera mungkin berkelanjutan dan jangan berhenti sampai di 6 orang tersebut,” kata Sahroni kepada wartawan, Kamis (6/10/2022).

Sahroni kemudian mengapresiasi langkah cepat Kapolri dalam menangani kasus ini. Dia berharap pihak yang bertanggung jawab dalam kasus ini segera terlihat.

“Apresiasi buat kecepatan Pak Kapolri untuk menetapkan para tersangka dan semoga ke depan juga makin terlihat siapa-siapa lagi yang akan bertanggung jawab dalam tragedi bersejarah tersebut,” katanya.

“Ini tragedi ke-2 terbesar di dunia. Jangan sampe ke depan terulang kembali dan semua yang ikut dalam pelaksanaan maupun pengamanan harus tau bener aturan-aturan yang berlaku di dalam stadion sesuai aturan FIFA. Jangan sampe terulang kembali atas tragedi Malang,” tutur dia.

Diketahui, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah mengumumkan 6 tersangka dalam tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur. Salah satu tersangka itu adalah Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita.

“Berdasarkan gelar dan alat bukti permulaan yang cukup maka ditetapkan saat ini 6 tersangka,” kata Sigit di Polresta Malang Kota, Kamis (6/10).

Berikut daftar para tersangka:
1. AHL, Direktur Utama PT LIB.
2. AH, Ketua Panitia Pelaksana Pertandingan.
3. SS, Security Officer.
4. Wahyu SS, Kabag Ops Polres Malang.
5. H, Danki 3 Brimob Polda Jatim.
6. TSA, Kasat Samapta Polres Malang

 Komentar

Berita Terbaru
Politik24 November 2024 22:23
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “...
Artikel24 November 2024 22:01
Ribuan Warga Pinrang Larut dalam Doa-Dzikir Bersama yang Digelar RMS Community
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ribuan masyarakat Kabupaten Pinrang menghadiri kegiatan Doa dan Dzikir Bersama yang digelar RMS Community di Rumah ...
24 November 2024 18:58
Apel Siaga, Bawaslu Makassar Komitmen Kawal Pilkada 2024 dengan Pengawas Ad-Hoc
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bawaslu Makassar mengakhiri masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Bawaslu Kota Makassar ge...
Nasional24 November 2024 18:24
Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Ombudsman: Zonasi untuk Pemerataan Pendidikan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ombudsman RI menilai, sistem zonasi masih sangat relevan diberlakukan untuk mendorong pemerataan kualitas dan fasilitas...