NasDem Dukung Perubahan Stigma Budaya Patriarki di Polri

Editor
Editor

Sabtu, 10 September 2022 22:21

Ahmad Sahroni.(F-IST)
Ahmad Sahroni.(F-IST)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni menilai positif langkah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang membuka peluang bagi para polisi wanita (Polwan) untuk menduduki jabatan strategis, seperti Kapolda hingga pejabat utama Mabes Polri.

Langkah tersebut sangat revolusioner dan penting untuk memunculkan perspektif gender yang berkeadilan di tubuh Korps Bhayangkara.

“Langkah Kapolri sangat revolusioner dalam mengubah stigma Polri yang dinilai kental akan budaya patriarki,” kata Sahroni dalam keterangannya, Jumat (9/9).

Dengan langkah tersebut, imbuh Sahroni, akan semakin banyak pejabat Polri dari Polwan, sehingga memberikan perspektif gender yang berkeadilan.

“Banyaknya perempuan di jajaran pejabat polisi juga akan memberikan perspektif gender yang sangat penting bagi kepolisian dalam memberikan pelayanan pada masyarakat,” tandasnya.

Legislator NasDem dari Dapil DKI Jakarta III (Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu) itu berharap, langkah yang dilakukan Kapolri diikuti oleh institusi atau lembaga lainnya.

“Saya berharap langkah untuk mengupayakan kesetaraan gender seperti ini dapat diikuti oleh insitusi dan lembaga yang lainnya. Biarkan semua perempuan hebat di Indonesia dapat menunjukkan skill dan kemampuannya tanpa harus dikekang oleh stigma apapun,” tukas Sahroni.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyatakan bahwa Polri membuka peluang bagi para Polwan untuk menduduki jabatan strategis seperti Kapolda sampai pejabat utama Mabes Polri.

Kapolri mengatakan hal tersebut ketika menyinggung kemajuan personel Polwan setiap tahunnya.

Saat ini, katanya, terdapat 250 personel Polwan yang menjabat di posisi strategis di tahun 2021, angka tersebut naik menjadi 308 personel di tahun 2022.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik24 November 2024 22:23
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “...
Artikel24 November 2024 22:01
Ribuan Warga Pinrang Larut dalam Doa-Dzikir Bersama yang Digelar RMS Community
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ribuan masyarakat Kabupaten Pinrang menghadiri kegiatan Doa dan Dzikir Bersama yang digelar RMS Community di Rumah ...
24 November 2024 18:58
Apel Siaga, Bawaslu Makassar Komitmen Kawal Pilkada 2024 dengan Pengawas Ad-Hoc
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bawaslu Makassar mengakhiri masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Bawaslu Kota Makassar ge...
Nasional24 November 2024 18:24
Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Ombudsman: Zonasi untuk Pemerataan Pendidikan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ombudsman RI menilai, sistem zonasi masih sangat relevan diberlakukan untuk mendorong pemerataan kualitas dan fasilitas...