NasDem Nilai Pertemuan Puan Maharani dengan Surya Paloh Bakal Ada Kejutan

Nhico
Nhico

Kamis, 31 Agustus 2023 21:22

Surya Paloh, Puan Maharani dan Megawati.(F-INT)
Surya Paloh, Puan Maharani dan Megawati.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bakal mengadakan pertemuan dengan petinggi PDIP Puan Maharani.

Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni menyebut sejauh ini belum ada jadwal yang ditentukan.

Kemungkinan besar setelah Surya Paloh pulang dari London.

“Ada, tapi belum ada jadwal yang tepat. Setelah pulang (dari London) kemungkinan iya bisa kali, kalau sekarang belum ada,” ujar Sahroni di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (31/8).

Ia juga mengatakan Surya Paloh dan Puan sudah sering berkomunikasi sejak petinggi PDIP itu berkunjung ke NasDem Tower beberapa waktu lalu.

Terpisah, Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali mengatakan pertemuan Surya Paloh dan Puan Maharani bisa saja berbuah kejutan.

“Itu jadi menarik juga tuh kalau mau ada pertemuan PDIP dengan Pak Surya, jadi surprise juga tuh,” kata dia.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi17 Juli 2025 23:11
Kanwil DJP Sulselbartra dan Kodam XIV/Hasanuddin Bersinergi, Wujudkan Pajak Tumbuh Indonesia Tangguh
Pedomantakyat.com, Makassar – Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat sinergi lintas sektor demi menjaga stabilitas penerimaan negara, Kepala K...
Metro17 Juli 2025 22:32
Aliyah Mustika Ilham Dukung Kampanye Kreatif AIESEC Lewat “Waves of Wisdom Phinisi Campaign”
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadiri kegiatan “Waves of Wisdom Phinisi Campaign Showca...
Daerah17 Juli 2025 21:35
Terima Kunjungan Ditjen PU, Sinjai Siap Bangun Kembali Pasar Sentral dan Sekolah Rakyat
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai, A. Mahyanto Mazda menerima kunjungan perwakilan Direktorat Jenderal Prasarana Strategis Kemente...
Metro17 Juli 2025 21:12
Pemprov SulSel Dukung Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Data
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan menegaskan komitmennya dalam mendukung kebijakan penangkapan ikan terukur berbasi...