NasDem, PKB, PKS Daftarkan Anies-Cak Imin 19 Oktober, Bakal Didampingi 50 Ribu Orang

Nhico
Nhico

Selasa, 17 Oktober 2023 08:04

Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.(F-INT)
Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Komisioner KPU Idham Holik mengatakan telah menerima surat pemberitahuan rencana koalisi NasDem, PKB, dan PKS mendaftarkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin pada Kamis 19 Oktober.

Koalisi tiga partai itu telah resmi mengusung Anies dan Cak Imin sebagai pasangan bakal capres-cawapres di Pilpres 2024.

“Pada Hari Sabtu sore kami dapatkan surat pemberitahuan rencana pendaftaran Partai koalisi atau gabungan parpol NasDem, PKB dan PKS berencana daftarkan bakal capres dan cawapres hari pertama 19 Oktober jam 08.00 WIB sampai selesai,” kata Idham di Kantor KPI, Jakarta, Senin (16/10).

Di tempat yang sama, Ketua KPU Hasyim Asy’ari menyatakan jadwal pendaftaran bakal capres dan cawapres dibuka pada 19 Oktober dan ditutup pada 25 Oktober 2024.

Menurutnya, waktu pendaftaran untuk tanggal 19-24 Oktober akan dibuka pada jam kerja pukul 08.00-16.00 WIB. Sedangkan untuk hari terakhir atau 25 Oktober 2024, pendaftaran ditutup lebih malam pada pukul 23.59 WIB.

Sementara itu, Partai NasDem mengklaim sebanyak 50 ribu orang dari koalisi Perubahan yang terdiri dari Nasdem, PKB, dan PKS akan mengantar pasangan ‘Amin’ (Anies-Imin).

“Insyaallah yang sudah terkonfirmasi di atas 50 Ribu orang yang akan mengantar,” kata Politisi Nasdem, Bestari Barus saat acar diskusi bertajuk ‘Makin Panas Jelang Pendaftaran Capres’ di Kawasan Jakarta Selatan, Minggu (15/10).

 

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel22 November 2024 13:51
Prof Zakir Sabara Diduga bagi Sembako untuk Cagub dan Cabup, Ketum DPP LSM Latenritatta: Guru Besar Pelacur Demokrasi
Pedomanrakyat.com, BONE- Beredar sebuah video pengakuan seorang ibu warga Kecamatan Lappariaja Kabupaten Bone Sulawesi Selatan (Sulsel) bahwa dirinya ...
Nasional21 November 2024 23:38
Daftar Lengkap 5 Pimpinan KPK dan Dewas Terpilih Periode 2024-2029
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Usai merampungkan uji kelayanan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon pimpinan (capim) dan calon anggo...
Politik21 November 2024 22:54
Pakai Baret Oranye, Anies Hadir di Apel Siaga Pramono-Rano, Acungkan 3 Jari-Beri 3 Pesan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, hadir dalam kampanye cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno...
International21 November 2024 22:43
Pengadilan Kriminal Internasional Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Yoav Gallant!
Pedomanrakyat.com, Israel – Pengadilan Kriminal Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan un...