NasDem Tegaskan Pembangunan yang Dimulai Jokowi Akan Dilanjutkan Anies Baswedan

Editor
Editor

Selasa, 18 Oktober 2022 09:49

NasDem Tegaskan Pembangunan yang Dimulai Jokowi Akan Dilanjutkan Anies Baswedan.(F-INT)
NasDem Tegaskan Pembangunan yang Dimulai Jokowi Akan Dilanjutkan Anies Baswedan.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai NasDem, Prananda Surya Paloh mengungkap pemerintahan Jokowi telah membawa banyak perubahan.

Menurutnya, Anies Baswedan akan melanjutkan pembangunan yang dilakukan Jokowi ketika sudah menjadi presiden nantinya.

“Perjalanan kita dengan Jokowi telah membawa banyak manfaat bagi masyarakat Indonesia, infrastruktur telah dirasakan, pangan, pendidikan dan banyak lain telah kami rasakan dan jadi bukti sukses pemerintahan Jokowi, dan aliansi mitra koalisi dengan NasDem,” kata Prananda dalam sambutannya di launching program ‘NasDem Memanggil’, di NasDem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (17/10/2022).

Meski begitu, Prananda mengatakan masih banyak pekerjaan yang perlu dilanjutkan.

Dia menyebut itu semua untuk kepentingan masyarakat Indonesia.

“Namun pekerjaan yang telah menunjukkan hasil, tentu belum tuntas, masih banyak yang dikerjakan dan dilanjutkan, semua ini saya ulangi bukan untuk NasDem tapi untuk seluruh masyarakat Indonesia,” katanya.

Prananda mengatakan pekerjaan yang belum selesai di pemerintahan Jokowi akan dilanjutkan pada masa pemerintahan Anies. Namun, untuk pembangunan yang kurang baik akan diubah.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik05 Oktober 2024 23:27
Legislator NasDem Andre Tanta Ajak Warga Malimongan Tua Pilih Seto-Rezki
Pedomanrakyat.com, Makassar – Legislator Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Andre Prasetyo Tanta, ikut mendampingi calon wakil Wali Kota Makas...
Politik05 Oktober 2024 21:25
SAR Tinjau Bendungan Takkalasi, Janji Bakal Rutin Lakukan Pengerukan dan Perbaikan Pintu Air
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Calon Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif bersama anggota DPRD Sidrap, H. Faizal, meninjau Bendungan Sungai Takkalasi, S...
Politik05 Oktober 2024 20:21
Gagas Program Nyaman Berusaha, Seto-Rezki Bawa Angin Segar untuk Pelaku UMKM di Biringkanaya
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi, tak henti-hentinya menyapa dan bersilaturahmi bersama warga ...
Politik05 Oktober 2024 18:20
Blusukan Special TSM-MO di Kelurahan Ujung Bulu, HSL Turun Gunung !
Pedomanrakyat.com, Parepare — Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare nomor urut 3 Tasming Hamid-Hermanto (TSM-MO) melakukan kampanye ...