Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pelatih Timnas Indonesia U-16 Nova Arianto mengungkapkan faktor yang membuat timnya kalah dari Australia dan gagal ke final Piala AFF U-19 2024, Senin (1/7).
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Indonesia U-19 kalah 3-5 dari Australia.
Gol-gol Australia yang dicetak Amlani Tatu (24′, 66′), Quinn MacNicol (45+3′), dan Anthony Diculica (70′, 86′) hanya bisa dibalas Zahaby Gholy (3′, 45+4′) dan Josh Holong (90+3′).
Baca Juga :
“Saat di lawan Laos, Singapura, pemain punya semangat yang menggebu-gebu,” kata Nova usai pertandingan dikutip dari detik.com.
“Tapi di saat pemain memiliki antusias yang tinggi akhirnya terjadi kesalahan-kesalahan yang tidak perlu, dan itu menjadi masalah buat kami termasuk di pertandingan hari ini,” ucap Nova menambahkan.
Timnas Indonesia U-16 juga harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-29 setelah Raihan Apriyansyah mendapatkan kartu merah. Kehilangan satu pemain membuat skema permainan Garuda Asia tidak berjalan baik.
Komentar