Pedomanrakyat.com, Jakarta – Deretan komika datang berdemonstrasi di depan gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (22/8/2024).
Mereka naik ke atas mobil bak menyuarakan protes.
Salah satu yang berorasi keras adalah Abdur Arsyad. Komika yang kerap mengangkat isu sosial politik dalam premisnya itu berteriak keras ditujukan buat para pejabat yang dianggapnya bebal.
Baca Juga :
“Kawan-kawan semunya, mohon maaf, kami empat orang di sini mewakilkan teman-teman yang ada di bawah. Jangan berharap kalau kami lucu, karena lebih lucu yang ada di dalam sana. Kumpulan orang-orang tolol!” teriaknya.
“Kalau belum sempat merekam saya ulangi: Kumpulan orang-orang tolol!”
Beberapa nama yang terlihat di video tersebut adalah Abdur Arsyad, Arie Kriting, Abdel Achrian, Bintang Emon, Arif Brata, Yudha Keling hingga Rigen Rakelna. Mereka semua kompak pakai outfit serba hitam, beberapa mengenakan topi dan kacamata hitam.
Mereka datang mendukung gerakan Peringatan Darurat Indonesia yang menolak pengesahan Revisi UU Pilkada. Banyak yang menilai keputusan DPR bertentangan sama putusan Mahkamah Konstitusi (MK).
Komentar