Pedomanrakyat.com, Bali – Kerja-kerja DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan kembali mendapat apresiasi langsung dari Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.
Surya Paloh menilai, duet Rusdi Masse dan Syaharuddin Alrif mampu membawa DPW NasDem di Sulsel menjadi provinsi terbaik di Indonesia.
Baca Juga :
- Syaharuddin Alrif-Nurkana’ah Resmi Ditetapkan Jadi Bupati dan Wakil Bupati Sidrap Terpilih Periode 2025-2030
- Besok, KPU Tetapkan Syaharuddin Alrif-Nurkana’ah Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sidrap Periode 2024-2029
- Bupati Sidrap Terpilih Syaharuddin Alrif Dukung Industri Kreatif: Maju-Sejahtera Bersama Sineas Lokal
Penilaian Surya Paloh terhadap kerja-kerja kader DPW NasDem Sulawesi Selatan disampaikan secara khusus di depan para elite DPP dan kader di Bali saat peresmian kantor DPW NasDem Bali, kemarin.
“Sulawesi Selatan Sulawesi selatan merupakan wilayah yang menurut DPP provinsi dengan wilayah yang paling bisa kita andalkan sebagai benteng aktivitas kegiatan Partai NasDem yang dapat mampu meyertakan emosi masyarakat di wilayah itu,” kata Ketua Umum Surya Paloh.
Terakhir, secara khusus, Surya Paloh meminta kepada kader yang hadir dalam acara kemarin, untuk memberikan ‘standing applause’ kepada Ketua DPW NasDem Sulsel yang juga adalah Ketua OK DPP, Rusdi Masse, yang duduk di kursi bagian depan.
“Sekarang menjadi Wakil Ketua Komisi IV DPR RI. Kita berikan tepuk tangan untuk, Rusdi Masse,” tambah Surya Paloh.
Sekadar informasi, selain peresmian Kantor DPW NasDem Bali, juga bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 71 tahun Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.
Kader dari Partai NasDem Sulawesi Selatan khususnya anggota Fraksi DPRD Sulsel terpantau ikut hadir selama kegiatan di Bali.
Komentar