Pantau Harga Minyak Goreng di Pasar, Kepala Disdag Makassar Arlin Ariesta Temukan Harga Diatas Normal

Nhico
Nhico

Kamis, 17 Februari 2022 19:10

Kepala Disdag Makassar, Arlin Ariesta, bersama Kepala Disdag SulSel, Ashari Fakhsirie Radjamilo, tinjau Harga Minyak Goreng di Pasar.
Kepala Disdag Makassar, Arlin Ariesta, bersama Kepala Disdag SulSel, Ashari Fakhsirie Radjamilo, tinjau Harga Minyak Goreng di Pasar.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar, melakukan peninjauan langsung ke beberapa pasar tradisional di Makassar, Sulawesi Selatan.

Peninjauan tersebut dilakukan langsung Kepala Disdag Makassar, Arlin Ariesta, bersama Kepala Disdag SulSel, Ashari Fakhsirie Radjamilo didampingi jajaran Perumda Pasar Makassar, Rabu (16/2/2022).

Kepala Disdag Makassar, Arlin Ariesta mengatakan, kunjungan ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan bahan pokok khususnya stok minyak goreng di pasaran.

“Peninjauan ini dilakukan di Pasar Terong dan Pasar Pabaeng Baeng,” kata Arlin.

Arlin menuturkan bahwa, dari kunjungan ini ada beberapa hal yang menjadi catatan penting. Salah satunya bagaimana realisasi kebijakan minyak goreng satu harga betul betul nyata dirasakan.

“Sebab, masih ada keluhan warga yang masih membeli minyak goreng diatas harga normal. Sebab stabilitas harga sangat menentukan keseimbangan pasar,” ujarnya.

Arlin Aresta juga mengharapkan, dengan peninjauan langsung ke pasar-pasar dapat memberi kabar baik untuk para pelaku usaha dan konsumen.

“Semoga langkah ini memberi dampak positif bagi para pelaku usaha dan konsumen. Mewujudkan keadilan bagi semua tanpa terkecuali,” tutup Arlin.

Penulis : Musa

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...