Pasca Kebakaran di Jalan Kumala Makassar, Para Korban Mulai Cari Barang Berharganya

Nhico
Nhico

Kamis, 12 Agustus 2021 20:32

Nampak warga korban kebakaran di Jalan Kumala Makassar, mencari sisa barang berharganya yang bisa diselamatkan.
Nampak warga korban kebakaran di Jalan Kumala Makassar, mencari sisa barang berharganya yang bisa diselamatkan.

Pedoman Rakyat, Makassar – Sebanyak 397 jiwa terpaksa harus kehilangan tempat tinggal akibat kebakaran yang terjadi Rabu kemarin (11/08/2021) di Jalan Kumala, Kecamatan Tamalate, Kelurahan Jongaya, Kota Makassar.

Pantauan Pedoman Rakyat, Pasca kebakaran para warga mulai mendatangi rumah mereka mencari barang berharga yang sekiranya masih bisa diselamatkan.

Tampak orang tua dan anak berdatangan di lokasi kebakaran, beberapa melakukan kerja bakti pembersihan sementara warga lainnya menyelamatkan barang yang masih bisa dipakai.

Asap sisa kebakaran masih terlihat di sejumlah puing-puing bangunan yang sudah rata dengan tanah.

“Ini saya bersihkan sedikit, saya pungut juga yang masih bisa dipakai,” kata Johan yang mengaku pemilik salah satu rumah yang terbakar, Kamis (12/8/2021).

Saat ini beberapa pihak sudah mulai berdatangan memberikan uluran tangan untuk membantu warga korban kebakaran.

Beberapa bantuan yang sudah dibagikan seperti tenda, makanan, pakaian, dan perlengkapan baita.

“Saya tinggal 10 orang di rumah, Ia sudah ada bantuan tadi,” tandas Johan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...