Pasukan Israel Tembak Bocah Palestina di Kepala, Tewas di Rumah Sakit

Nhico
Nhico

Selasa, 06 Juni 2023 13:19

Ilustrasi Situasi di Palestina.(F-INT)
Ilustrasi Situasi di Palestina.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Palestina Kementerian Kesehatan Palestina mengatakan seorang anak laki-laki Palestina berusia 3 tahun meninggal pada Senin (5/6/2023), beberapa hari setelah dia ditembak oleh pasukan Israel di Tepi Barat yang diduduki.

Muhammad Haitham al-Tamimi meninggal meskipun ada upaya untuk menyelamatkannya, termasuk transportasi helikopter ke rumah sakit di Israel.

Dia ditembak pada Kamis (1/6/2023) malam di dekat pemukiman Israel di Neveh Tzuf, sebelah utara Yerusalem di Tepi Barat.

Ayah anak itu, Haitham Tamimi, mengatakan dia akan mengunjungi saudara laki-lakinya ketika dia dan Muhammad ditembak.

“Begitu saya menyalakan mobil, saya mendengar suara tembakan dan saya melihat tentara Israel keluar dari menara militer,” kata Tamimi kepada CNN.

“Saya melihat Muhammad dan tidak percaya apa yang saya lihat. Dia ditembak di kepala dan ada darah di sekujur tubuhnya. Saya menggendongnya dan kemudian menyadari bahwa saya juga tertembak di bahu kanan saya. Orang-orang dari desa datang dengan cepat, dan mereka membawa kami berdua dengan mobil mereka. Saat itulah ambulans dan helikopter Israel datang dan membawa Muhammad ke rumah sakit Israel,” lanjutnya.

 

 Komentar

Berita Terbaru
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...