Pasukan Rusia Mundur, 269 Mayat Ditemukan di Irpin Ukraina

Nhico
Nhico

Selasa, 19 April 2022 16:04

Ilustrasi Kondisi di Ukraina.(F-INT)
Ilustrasi Kondisi di Ukraina.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Ukraina Para penyidik Ukraina tengah memeriksa 269 mayat yang ditemukan di Irpin sejak kota itu direbut kembali dari pasukan Rusia pada akhir Maret lalu. Para pekerja terus menggali makam baru di wilayah pinggiran Kiev itu.

Seperti dilansir Reuters, Selasa (19/4/2022), kota Irpin yang sebelum invasi Rusia berpenduduk 62.000 orang itu, menjadi salah satu titik pertempuran utama antara Ukraina dengan pasukan Rusia sebelum mereka mundur dari wilayah utara untuk meningkatkan serangan di wilayah timur negara itu.

Di sebuah pemakaman yang ada di pinggiran Irpin, puluhan kuburan baru telah digali dan diberi karangan bunga.

“Sampai sekarang, kami telah memeriksa 269 mayat,” tutur wakil kepala pertama departemen penyelidikan utama pada kepolisian setempat, Serhiy Panteleyev, dalam konferensi pers online.

Panteleyev menambahkan bahwa upaya forensik untuk mencari tahu penyebab kematian banyak korban tewas di Irpin masih berlangsung. Beberapa foto yang dibagikan Panteleyev menunjukkan kondisi beberapa mayat yang hangus terbakar.

Dia menyebut ada tujuh lokasi di Irpin di mana warga sipil diduga ditembak, yang telah telah diperiksa. Dia tidak menjelaskan lebih lanjut soal lokasi-lokasi itu.

Belum ada tanggapan resmi dari Rusia terkait temuan ratusan mayat di Irpin sepeninggal pasukannya ini.

Namun otoritas Rusia berulang kali membantah telah menargetkan warga sipil dalam invasinya di Ukraina. Moskow juga menyangkal tuduhan tentaranya melakukan kejahatan perang di wilayah-wilayah Ukraina yang pernah diduduki pasukannya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...