Pekan Keenam Ojol Day, Danny Pomanto Naik Grab Menuju Dukcapil

Nhico
Nhico

Selasa, 25 Oktober 2022 17:20

Pekan Keenam Ojol Day, Danny Pomanto Naik Grab Menuju Dukcapil

Pedomanrakyat.com, Makassar – Ojol Day Pemkot Makassar sudah memasuki pekan keenam sejak di suarakan Wali Kota Makassar Moh Ramdhan “Danny” Pomanto 20 September lalu.

Ojol day ini di peruntukkan bagi ASN dan Laskar Pelangi Pemkot Makassar untuk senantiasa menggunakan ojol tiap hari Selasa.

Seperti halnya di hari ini (Selasa,25/10/2022) Danny Pomanto menggunakan aplikasi Grab untuk mengantarkannya menuju lokasi kegiatan. Mengendarai sepeda motor, Danny bersama rombongan bergerak menuju kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Makassar di Jalan Teduh Bersinar.

Mengawali perjalanannya dari kediamannya di Jalan Amirullah, tak lupa Wali Kota Makassar ini kembali mengingatkan para ASN dan Laskar Pelangi untuk menyemarakkan ojol day tiap hari Selasa.

“Sudah berjalan selama enam pekan,saya berharap ini tetap dilaksanakan dengan baik. Ojol day kita saling bantu. Driver ini kan kebanyakan mereka yang sudah di PHK saat covid kemarin dan beralih mencari rezeki lainnya dengan cara menjadi driver ojol. Jadi ASN dan Laskar Pelangi ingatki’ untuk gunakan ojol tiap hari selasa,” tekan Danny.

Selama dalam perjalanan, Danny tampak berbincang dengan driver yang membawanya ke lokasi acara.

Ia terlihat begitu dekat dan ramah mendengar cerita driver.

Tak lupa pula, Wali Kota Makassar ini menyapa warga yang juga sedang melintas.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 22:18
Meski “Dihalangi” Dua Truk, Puluhan Ribu Masyarakat Pinrang Tetap Setia Kawal Kemenangan Iwan-Sudirman
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...