Pelantikan Anggota PPS Pemilu 2024 di Palopo

Nhico
Nhico

Rabu, 25 Januari 2023 16:16

Pelantikan Anggota PPS Pemilu 2024 di Palopo

Pedomanrakyat.com, Palopo – Walikota Palopo, Bapak Drs. H. M. Judas Amir, MH., menghadiri Pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) terpilih untuk Pemilihan Umum tahun 2024.

Pelantikan dan Pengambilan sumpah terhadap anggota PPS oleh Ketua KPU Kota Palopo itu digelar di Hotel Agrowisata Latuppa, Selasa, 24 Januari 2023.

Ketua KPU Kota Palopo, Abbas, dalam sambutannya seusai melantik dan mengambil sumpah anggota PPS menyampaikan bahwa membutuhkan Satu (1) bulan proses, mulai dari pendaftaran sampai penetapan anggota PPS.

“Dan bagi kami inilah yang kami anggap mampu menjalankan tugas sebagai PPS,” ungkapnya.

Abbas melanjutkan, Tugas pertama anda adalah koordinasi dengan Lurah masing-masing. Saya tidak mau lagi dengar ada anggota PPS yang tidak kenal dengan lurah dan camat pada tempatnya bertugas.

“Bersama Lurah,datangi tokoh-tokjoh masyarakat, kenali wilayah tempat tugas, deteksi potensi kerawanan pelaksanaan pemilu yang kemudian dilaporkan kepada kami (KjPU) untuk kami tundaklanjuti bersama dengan porkopimda.

Sementara itu, Walikota Palopo Bapak Drs. H. M. Judas Amir, MH dalam sambutannya menekankan kepada semua agar cinta terhadap tugasnya Punya rasa cintai terhadap tugas kita ini.

Walikota juga menambahkan, PPK dan PPS tidak boleh percaya bila dalam pelaksanaan tugas ada yang datang mengatakan bahwa ada peraturan baru, selain dari peraturan KPU.

“Jika ada Lurah yang datang katakan begini-begitu, jangan percaya Biarpun walikota yang datang, jangan percaya,” ungkap walikota.

“Satu- satunya yang harus kita percaya adalah aturan yang bersumber dari KPU,” lanjutnya

“Tadi saudara (i) dilantik dan diambil sumpahya oleh ketua KPU, itu karena tidak semua kewenangan dari walikota, camat dan lurah.
Terkait ini, pelaksanaan pemilihan umum, adalah kewenangan KPU,” jelas walikota.

Pada kegiatan tersebut, selain Walikota Palopo dan Komisioner KPU Kota Palopo, dihadiri pula unsur Forkopimda, Sekretaris KPU, Bawaslu kota palopo, Camat dan Lurah serta anggota PPK.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro25 Maret 2023 09:24
Tarawih, Salat Subuh Berjamaah Hingga Safari Ramadan Isi Kegiatan Keagamaan Pemkot Makassar Selama Bulan Puasa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto didampingi Sekda Kota Makassar M Ansar serta seluruh asisten dan staf ahl...
Nasional25 Maret 2023 09:22
Waspada, Gunung Semeru Kembali Luncurkan Lava Pijar Sejauh 2 Kilometer
Pedomanrakyat.com, Lumajang – Gunung Semeru kembali meluncurkan lava pijar sejauh dua kilometer dari puncak kawah Jonggring Saloko mengarah ke B...
Edukasi25 Maret 2023 09:17
3 Bahaya Tidur Setelah Makan Sahur untuk Kesehatan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Tubuh secara alami akan merasa lebih lelah dan mengantuk setelah makan karena tubuh memproduksi hormon tertentu dar...
Metro24 Maret 2023 21:55
Danny Pomanto Ajak Masyarakat Sukseskan Kampanye Global Earth Hour Switch Off 2023 di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengajak masyarakat menyukseskan kampanye Global Earth Hour Switch Off 20...