Pemerhati Kebijakan Publik Sebut Refocusing APBD Perubahan 2023 Potensi Utang Baru

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 01 November 2023 15:52

Pemerhati Kebijakan Publik Sebut Refocusing APBD Perubahan 2023 Potensi Utang Baru

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan melakukan refocusing terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan Tahun Anggaran 2023.

Salah satunya pada Dinas Sumber Daya Air (SDA), Cipta Karya, dan Tata Ruang Sulsel. Padahal anggaran yang direfocusing tersebut sedang proses berjalan.

“Jadi kontrak sudah berjalan, kalau sudah berjalan terus ada anggaran mau dipake untuk sesuatu yang penting. Tentu akan menjadi hutang di tahun 2024,” kata Kepala Dinas SDA, Cipta Karya dan Tata Ruang Sulsel, Andi Darmawan Bintang, di Tower DPRD Sulsel, Rabu (1/11/2023).

Meski demikian lanjutnya, refocusing pada APBD Perubahan 2023 ini belum seluruhnya menjadi keputusan, karena masih dalam proses pembicaraan.

“Jadi nanti setelah penyerahan ketuk palu, baru saya sampaikan nilainya, karena belum menjadi hasil final,” bebernya.

Sementara itu, Pemerhati kebijakan publik yang juga Direktur Lembaga Rona Keadilan, Erwin, SH mengatakan bahwa kebijakan yang dilakukan Pemprov Sulsel akan membuat potensi utang baru.

“Baiknya anggaran yang telah dikeluarkan itu tetap dilanjutkan karena jika dilakukan refocusing maka akan menimbulkan hutang baru untuk,” kunci Erwin.

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional21 November 2024 23:38
Daftar Lengkap 5 Pimpinan KPK dan Dewas Terpilih Periode 2024-2029
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Usai merampungkan uji kelayanan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon pimpinan (capim) dan calon anggo...
Politik21 November 2024 22:54
Pakai Baret Oranye, Anies Hadir di Apel Siaga Pramono-Rano, Acungkan 3 Jari-Beri 3 Pesan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, hadir dalam kampanye cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno...
International21 November 2024 22:43
Pengadilan Kriminal Internasional Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Yoav Gallant!
Pedomanrakyat.com, Israel – Pengadilan Kriminal Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan un...
Nasional21 November 2024 22:18
Gugatan Perdata Rp 5 Triliun, Jokowi Tunjuk Kuasa Hukum untuk Lawan Kubu Rizieq Shihab
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo atau Jokowi resmi menunjuk tim kuasa hukum yang mewakili dirinya dalam persidangan ...