Pemerintah Kecamatan Panakkukang Terima Kunjungan Monev Posyandu dari TP PKK Makassar

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 22 Juni 2024 14:55

Camat Panakkukang M. Ari Fadli Bersama Ketua TP PKK Kecamatan Terima Monev TP PKK Kota Makassar
Camat Panakkukang M. Ari Fadli Bersama Ketua TP PKK Kecamatan Terima Monev TP PKK Kota Makassar

Pedomanrakyat.com, Makassar – Jajaran Pemerintah Kecamatan Panakkukang menerima kunjungan Monitoring & Evaluasi (Monev) Posyandu oleh Ketua TP PKK Kota Makassar.

Monev ini diwakili Kabid Dinas Kesehatan Kota Makassar Sunarti Fahyuddin di Posyandu Athirah dan Posyandu Teratai X, Sabtu (22/6/2024).

Kunjungan pertama terletak di Kelurahan Karampuang, tepatnya di Posyandu Athirah, Jalan Athirah 1 Kompleks Hadji Kalla.

Dalam kunjungan ini diterima langsung Camat Panakkukang M. Ari Fadli bersama Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang Isna Ari Fadli, Sekcam Panakkukang Rendra dan Nur Madibah selaku Wakil Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang.

Serta Lurah Karampuang Andi Supriadi dan Ketua TP PKK Kelurahan Karampuang serta Jajaran pengurus dan kader menerima kunjungan dalam rangka Monev PKK tersebut.

Para Kader Posyandu menerima edukasi dari Kabid Dinas Kesehatan Kota Makassar Sunarti Fahyuddin terkait pelaksanaan, peningkatan pelayanan, serta inovasi-inovasi yang akan dihadirkan di Posyandu.

Kunjungan kedua terletak di Kelurahan Karuwisi, tepatnya di Posyandu Teratai X, Jalan Makmur Kompleks Veteran.

Lurah Karuwisi Yusrianto Yusdi dan seluruh stakholder Kelurahan Karuwisi juga menerima edukasi terkait pelayanan di Posyandu khususnya terkait penanganan stunting.

Camat Panakkukang M. Ari Fadli menyampaikan kegiatan kesehatan masyarakat serta kegiatan sosial harus terus dimasifkan, terutama terkait penanganan stunting.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang Isna Ari Fadli berharap, seluruh kader PKK dan Kader Posyandu dapat terus meningkatkan sinergitas dan kekompakan.

“agar dapat bekerja maksimal dalam merangkul dan melayani masyarakat khususnya terkait penanganan stunting di Kecamatan Panakkukang,” bebernya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik24 November 2024 22:23
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “...
Artikel24 November 2024 22:01
Ribuan Warga Pinrang Larut dalam Doa-Dzikir Bersama yang Digelar RMS Community
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ribuan masyarakat Kabupaten Pinrang menghadiri kegiatan Doa dan Dzikir Bersama yang digelar RMS Community di Rumah ...
24 November 2024 18:58
Apel Siaga, Bawaslu Makassar Komitmen Kawal Pilkada 2024 dengan Pengawas Ad-Hoc
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bawaslu Makassar mengakhiri masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Bawaslu Kota Makassar ge...
Nasional24 November 2024 18:24
Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Ombudsman: Zonasi untuk Pemerataan Pendidikan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ombudsman RI menilai, sistem zonasi masih sangat relevan diberlakukan untuk mendorong pemerataan kualitas dan fasilitas...