Pedomanrakyat.com, Bantaeng – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantaeng berkolaborasi dengan Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat serta Bank BNI menggelar Sosialisasi Edukasi Keuangan bagi masyarakat Kabupaten Bantaeng.
Peserta diisi oleh Kepala Kelurahan Lurah, Kepala Desa, Nelayan, Petani dan UMKM Bantaeng. Sosialisasi tersebut dilangsungkan di Aula Pertemuan Hotel Ahriani, Kecamatan Bantaeng, Kamis (30/5).
Baca Juga :
- Emak-Emak Cabodo Kompak Minta Cabup 02 Ilham Azikin Lanjutkan Program Seragam Sekolah Gratis di Bantaeng
- Siap-siap, Millenial Bantaeng Bakal Dapat Program Kuliah Gratis Jika Ilham-Kanita Terpilih
- Program Seragam Gratis Direplikasi Pemprov, Tokoh Pendidikan: Bukti Jika Ilham Azikin Bupati yang Visioner
Jika Inklusi Keuangan diiringi dengan literasi keuangan yang baik, masyarakat akan bijak serta dapat mengambil keputusan yang tepat dalam melakukan perencanaan keuangan, pengelolaan keuangan termasuk dalam berinvestasi dan mengelola aset keuangan mereka. Hal itu akan berdampak pada peningkatkan produktivitas dan kesejahteraan masyarakat, sehingga pertumbuhan ekonomi terus meningkat.
Kegiatan dibuka secara resmi oleh Plh Sekretaris Daerah Bantaeng, Muh Rivai Nur. Dalam sambutannya dia menyampaikan harapan agar melalui kegiatan itubke depannya dapat lebih mengupayakan terealisasinya program-program yang mendukung peningkatan akses keuangan kepada masyarakat.
Komentar