Pemkab Maros Tingkatkan Perhatian bagi Veteran Melalui Bantuan Sembako

Nhico
Nhico

Rabu, 19 November 2025 07:14

Pemkab Maros Tingkatkan Perhatian bagi Veteran Melalui Bantuan Sembako

Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Daerah Kabupaten Maros kembali menunjukkan komitmen dan kepeduliannya terhadap para pejuang kemerdekaan dengan menyalurkan bantuan sembako kepada anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Maros dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Rabu (19/11/2025).

Bupati Maros, Dr. H. A. S. Chaidir Syam, S.I.P., M.H., bersama Wakil Bupati Maros, A. Muetazim Mansyur, S.T., hadir langsung menyerahkan bantuan tersebut sebagai bentuk penghormatan atas jasa besar para veteran dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh unsur Forkopimda serta jajaran pejabat struktural Pemkab Maros.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Maros, A. Zulkifli Riswan Akbar, S.STP., menyampaikan bahwa bantuan tersebut tidak hanya memenuhi kebutuhan harian para veteran, tetapi juga menjadi simbol kasih sayang dan perhatian pemerintah daerah.

“Paket bantuan ini diharapkan dapat sedikit meringankan beban kebutuhan sehari-hari serta memberikan kehangatan di tengah keluarga Bapak dan Ibu. Kegiatan ini adalah wujud perhatian dan kasih sayang pemerintah atas perjuangan dan pengorbanan para pejuang kemerdekaan kita,” ujarnya.

Penyaluran bantuan yang dilakukan dengan penuh kehormatan ini menjadi momentum bagi Pemkab Maros untuk kembali mengingat dan menghargai pengorbanan para pahlawan bangsa. Pemerintah daerah juga menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan perhatian terhadap para veteran melalui program-program sosial berkelanjutan.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Pemkab Maros berharap nilai-nilai perjuangan para pahlawan terus hidup dan menginspirasi generasi muda dalam membangun daerah serta bangsa.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro21 November 2025 22:46
Langkah Nyata KONI Makassar Lindungi Atlet dan Pelatih Lewat Kerja Sama BPJS Ketenagakerjaan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bidang Kerjasama KONI Kota Makassar melakukan pertemuan dengan BPJS Ketenagakerjaan Makassar. Pertemuan ini dilaks...
Metro21 November 2025 22:30
Disnakertrans Sulsel Gandeng Unhas Gelar Job Fair Awal Desember
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sulawesi Selatan bekerja sama dengan Universitas Hasa...
Daerah21 November 2025 21:29
Dukung Pemidanaan Humanis, Bupati Pinrang Siap Implementasikan Kerja Sosial di Daerahnya
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Sebagai langkah nyata menghadirkan keadilan yang lebih humanis dan bermanfaat bagi masyarakat, Kejaksaan Agung Repu...
Daerah21 November 2025 20:26
Bupati Sinjai Hadiri Penandatanganan MoU Penerapan Pidana Kerja Sosial se-Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif menghadiri kegiatan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja ...