Pendaftar Calon Anggota Komioner KPUD Sulsel Dua Capai 525 Orang

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 14 Maret 2023 15:45

Pendaftar Calon Anggota Komioner KPUD Sulsel Dua Capai 525 Orang

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pendaftaran Calon anggota Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sulawesi Selatan 2 (dua) sudah mencapai 525 orang.

Berdasarkan informasi dari Tim Seleksi (Timsel) per Senin (13/3/2023). Di mana, pendaftar laki-laki sebanyak 313 orang sementara perempuan 212 orang.

Sekretaris Timsel, Abdi Akbar mengatakan bahwa, data ini menunjukkan tingkat partisipasi yang tinggi dari kelompok Perempuan untuk menjadi penyelenggara.

“Namun, kami juga menemukan bahwa sebagian besar yang mendaftar masih belum memenuhi persyaratan umur yaitu paling rendah berusia tiga puluh tahun,” kata Abdi Akbar.

Sekedar tahu, untuk kabupaten/kota yang masuk dalam Sulawesi – Selatan 2, adalah: Maros, Pangkejene Kepulauan (Pangkep), Soppeng, Tana Toraja dan Toraja Utara.

Pendaftaran calon anggota KPUD saat ini masih dibuka dan akan berakhir tanggal 17 Maret 2023 mendatang.

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel22 November 2024 18:17
Lapangan Mattiro Deceng Bak Lautan Manusia, Puluhan Ribu Masyarakat Pinrang Hadiri Kampanye Akbar Iwan-Sudirman
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Lapangan Mattiro Deceng, Keluraham Mattiro Deceng, Kecamatan Tiroang, Kabupaten Pinrang. Berubah menjadi lautan man...
Artikel22 November 2024 17:47
Kampanye di Desa Kanna Utara, Arham-Rahmat Bawa Pesan Jaga Kondusifitas Jelang Pencoblosan
Pedomanrakyat.com, Luwu – Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Arham Basmin Mattayang-Rahmat mengajak seluruh masyarakat tetap menjaga suasana aga...
Politik22 November 2024 15:04
Jelang Pencoblosan, Jubir SAR Kanaah Kembali Ajak Masyarakat Sidrap Berpilkada Damai Tanpa Berita Hoax
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 yang tersisi 5 hari lagi, masyarakat Kabupaten Sidrap ...
Metro22 November 2024 14:41
Momentum Perpisahan Bersama Pemkot Makassar, Andi Arwin Azis Beri Pesan Kebersamaan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan me...