Pengumuman! Makassar Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Nhico
Nhico

Selasa, 01 Oktober 2024 16:12

Pengumuman! Makassar Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar menetapkan Makassar berstatus siaga darurat kekeringan. Kebijakan ini setelah 12 kelurahan dari 3 kecamatan dianggap kekurangan sumber air bersih di tengah musim kemarau.

“Penetapan status siaga darurat kekeringan itu kan ditandai dengan beberapa hal,” kata Kepala Pelaksana BPBD Makassar Achmad Hendra Hakamuddin kepada detikSulsel, Selasa (1/10/2024).

Faktor yang menjadi pertimbangan penetapan Makassar siaga darurat kekeringan, salah satunya curah hujan di Makassar yang di bawah normal. Sejumlah wilayah juga dilaporkan kekurangan sumber air bersih.

“Berdasarkan data dan fakta tersebut, kami dari BPBD menyampaikan kepada pimpinan untuk menetapkan Kota Makassar statusnya sebagai siaga darurat bencana kekeringan,” tuturnya.

Dari hasil asesmen BPBD Makassar, salah satu wilayah terdampak, yakni Kecamatan Ujung Tanah. Di kecamatan ini dampak kekeringan tersebar di Kelurahan Cambayya, Gusung, Camba Berua, dan Pattingalloang Baru.

Selain itu, Kecamatan Bontoala dengan kelurahan terdampak di Bontoala Tua, Layang, dan Bungaejaya. Selanjutnya, Kecamatan Tallo juga terdampak yang tersebar di Kelurahan Pannampu, Tallo, Suangga, Kaluku Bodoa, Ujung Pandang, Baru.

“Data asesmen kami menunjukkan bahwa ada 3 kecamatan dan 12 kelurahan yang mengalami kesulitan sumber air bersih, yakni Bontoala, Ujung Tanah dan Tallo,” bebernya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro22 Januari 2025 12:40
Hari Pabean Internasional, Jufri Rahman Terima Penghargaan dari DJBC Sulbagsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Dr Jufri Rahman, menghadiri apel dalam rangka memperingati Hari Pabean Internas...
Metro22 Januari 2025 12:09
LAZ Hadji Kalla Bersama Kemenag Sulsel dan Baznas Lalukan Pemeriksaan Gratis di Kampung Zakat Lakkang
Pedomanrakyat.com, Makassar – LAZ Hadji Kalla bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Selatan dan Baznas hadirkan prog...
Daerah22 Januari 2025 10:46
Syaharuddin Alrif Ingin Buat Pasar Batu Lappa Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru di Sidrap
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Bupati terpilih Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), H. Syaharuddin Alrif, terus berkomitmen mendorong perubahan si...
Metro22 Januari 2025 10:30
DPRD Sulsel Dukung Program Pemerintah Pusat, Rachmatika Dewi: MBG Kami Sudah Anggarkan di APBD 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar- DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, siap mendukung program pemerintah pusat yakni Makan Bergizi Gratis (MBG) dan Pemeriksaan ...