Pengumuman! Rusia Larang Ekspor Bensin dan Solar Demi Stabilkan Pasar

Nhico
Nhico

Senin, 25 September 2023 08:09

Pengumuman! Rusia Larang Ekspor Bensin dan Solar Demi Stabilkan Pasar

Pedomanrakyat.com, Rusia Rusia mengumumkan menyetop sementara ekspor bensin dan solar untuk semua negara di dunia, kecuali empat negara.

Hal ini diklaim dilakukan negara beruang merah itu untuk menstabilkan pasar.

Dilansir dari Reuters, Sabtu (23/9/2023), Rusia mengumumkan larangan itu akan berlaku dalam tempo sesingkat-singkatnya.

Kendati demikian, ternyata ada empat negara yang lolos dari keputusan Rusia.

Keempatnya adalah Belarus, Kazakhstan, Armenia, dan Kyrgyzstan.

Mereka adalah anggota dari Eurasian Economic Union yang dipimpin oleh Rusia.

“Pelarangan sementara diharapkan memenuhi pasar bahan bakar, yang pada akhirnya akan berefek pada penurunan harga untuk konsumen,” ucap Rusia dalam pernyataan resminya.

Selain itu, kementerian energi Rusia mengatakan langkah tersebut akan mencegah ekspor bahan bakar yang ilegal.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah06 November 2025 20:32
Bikin Bangga! Bupati Sidrap Raih Penghargaan Nasional di CNBC Indonesia Awards 2025
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kabupaten Sidenreng Rappang kembali menorehkan prestasi nasional. Di bawah kepemimpinan Bupati H. Syaharuddin Alrif...
Metro06 November 2025 19:29
Sekda Sulsel Terima STIA LAN Makassar, Bahas Penguatan Kolaborasi Tridarma-SDM Aparatur
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menerima kunjungan jajaran Politeknik STIA LAN Makassar...
Daerah06 November 2025 18:27
Bupati Irwan Harap Komisi B DPRD Sulsel Kawal Penanganan Abrasi di Wilayah Pertanian
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Sebagai salah satu mitra strategis Pemerintah dalam pembangunan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sul...
Daerah06 November 2025 17:26
Pemkab Sidrap Sambut Hangat Kajari Baru Adhy Kusumo Wibowo
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap bersama Forkopimda menyambut hangat Kepala Kejaksaan Negeri Sidrap, Adhy Kusumo Wibowo, ...