Pengurus Demokrat Kubu AHY di Tingkat Daerah Mulai Diancam Intel Polri, Harus Dukung KLB

Jennaroka
Jennaroka

Selasa, 09 Maret 2021 20:10

Pengurus Demokrat Kubu AHY di Tingkat Daerah Mulai Diancam Intel Polri, Harus Dukung KLB

Pedoman Rakyat, Jakarta – Waketum Demokrat, Benny K Harman, mengungkap ada ancaman terhadap pengurus di tingkat daerah kabupaten dan kota dari intel Polri. Para pengurus Demokrat di daerah disebut diminta menyerahkan nama-nama pengurus inti partai. Juga diancam untuk mendukung Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumut.

Hal ini terungkap lewat cuitan Benny K Harman di twitternya @BennyHarmanID, Selasa (9/3/2021). “Para pengurus Demokrat tingkat kabupaten dan kota kini resah. Mereka diancam intel2 Polres untuk menyerahkan nama2 pengurus inti partai,” kata Benny melalui akun twitter @BennyHarmanID seperti dikutip, Selasa (9/3/2021).

Benny menyebut para intel kepolisian tersebut diberikan perintah oleh kapolres di daerah. Tak hanya itu, Benny menyebut para pengurus Partai Demokrat di daerah juga dibujuk untuk mendukung acara yang diklaim hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Denokrat di Deli Serdang, Sumut. “Katanya atas perintah Kapolres. Ada pula yang dibujuk utk pro Pengurus Demokrat hasil KLB jika mau aman. Ini beneran kah.? Rakyat Monitor!” ucap Benny.

Benny pun menjelaskan lebih lanjut terkait cuitannya itu. Anggota Komisi III DPR RI dari ini mengaku mendapatkan laporan langsung dari sejumlah pengurus Partai Demokrat daerah terkait ancaman tersebut.

“Itu laporan-laporan dari daerah, Yah, itu realitas di lapangan,” ujarnya, seperti dikutip dari detik.com.

Benny menyampaikan Partai Demokrat kini tengah menyelidiki kebenaran informasi tersebut. Namun dia memastikan laporan itu didapatkan langsung dari para pengurus di daerah.

“Apakah benar dari intel Polres, masih kita selidiki. Itu laporan yang kami terima dari daerah,” demikian Benny.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...