Percepat Penertiban 338 Randis, Desakan DPRD Makassar ke Pemkot

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Kamis, 11 Maret 2021 19:22

Percepat Penertiban 338 Randis, Desakan DPRD Makassar ke Pemkot 

Pedoman Rakyat, MakassarDPRD Makassar mendesak Pemerintah Kota Makassar untuk mempercepat penertiban Kendaraan Dinas (randis).

Penertiban tersebut belum ditangani dengan baik. Dari laporan BPKAD Kota Makassar, tercatat masih ada 338 randis, baik roda dua maupun empat yang belum dikembalikan. Padahal hal ini telah diatensi oleh KPK sejak lama.

“Ini sudah menjadi atensi dari KPK, harus memang segera dilaksanakan, cukup kita terkendala Covid-19, jangan lagi ada masalah-masalah lain,” ucap Anggota Komisi A DPRD Makassar, Rahmat Taqwa Quraisy, Kamis (11/3/2021).

Aset tersebut dianggap sangat berharga apalagi jika kembali dirupiahkan. Anggarannya dapat digunakan untuk penanganan Covid-19 di Kota Makassar.

“Kita ini lagi pemulihan ekonomi, nah ketika kendaraan dinas ini ditarik, maka itu bisa dilelang dan uangnya bisa digunakan untuk hal-hal lain, untuk membangun kembali Kota Makassar ini,” ucap legialator PPP ini.

Dia menyebut pemkot harus lebih agresif dalam mengejar aset-asetnya. Selain itu, kesadaran dari mantan pejabat untuk mengembalikan randis yang dikuasainya juga diperlukan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro22 Januari 2026 23:26
OMC Pangkas 30 Persen Risiko Cuaca, Evakuasi Korban ATR 42-500 Diupayakan Menggunakan Helikopter
Pedomanrakyat.com, Makassar – Operasi evakuasi korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi S...
Metro22 Januari 2026 22:26
KPU Temui Wali Kota Makassar Bahas Sinergi Program Pemutakhiran Data dan Pendidikan Pemilih
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menyampaikan dukungan Pemerintah Kota Makassar terhadap program Komisi Pemi...
Politik22 Januari 2026 21:20
Muhidin M. Said Umumkan Pengurus Sementara Golkar Sulsel, Rahman Pina Dipercaya Jabat Sekretaris
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Muhidin M. Said, mengumumkan susunan pengurus sement...
Metro22 Januari 2026 20:32
Penyerahan Black Box ATR 42-500 PK-THT, Gubernur Sulsel Apresiasi Kerja Tim
Pedomanrakyat.com, Maros – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, menyaksikan langsung penyerahan black box pesawat ATR 42-500 PK-TH...