Pesawat Batik Air Tujuan Makassar Gagal Terbang dari Bandara Soetta, Diduga Ada Masalah Mesin

Nhico
Nhico

Sabtu, 30 Juli 2022 16:36

Pesawat Batik Air Tujuan Makassar Gagal Terbang dari Bandara Soetta.(F-INT)
Pesawat Batik Air Tujuan Makassar Gagal Terbang dari Bandara Soetta.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pesawat Batik Air dengan nomor penerbangan ID-6236 tujuan Bandar Udara Sultan Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, gagal terbang pada Sabtu (30/7/2022).

Pesawat ini sedianya terbang dari Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) pada pukul 05.30 WIB.

Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, seharusnya pesawat yang mengangkut 131 penumpang dengan 6 kru itu berangkat pada pukul 05.30 WIB dan diperkirakan tiba pada pukul 08.55 WITA.

“Dalam memastikan keselamatan dan keamanan penerbangan, pilot memutuskan untuk membatalkan dan menunda keberangkatan (rejected take off/ RTO) kondisi kecepatan mesin masih rendah,” kata Danang dalam keterangannya, Sabtu (30/7/2022).

Danang menuturkan, penundaan keberangkatan ini terjadi karena pada saat hendak lepas landas, pilot melihat adanya lampu indikator pada kokpit yang menunjukkan salah satu komponen pada pesawat perlu dilakukan pengecekan lebih lanjut.

Untuk itu, pilot melaporkan atas situasi yang terjadi dan mengemudikan pesawat kembali ke area/ landas parkir (apron)

Selanjutnya para penumpang ID-6236 dapat diberangkatan pada pukul 09.19 WIB dan waktu kedatangan di Bandar Udara Sultan Hasanuddin pada 12.24 WITA.

Batik Air menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul yang mengakibatkan penerbangan ID-6236 terganggu,” ucapnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...