Pesta Rakyat HUT RI ke-78, Camat Alamsyah: Kekompakan Harus Dijaga

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 19 Agustus 2023 19:36

Pesta Rakyat HUT RI ke-78, Camat Alamsyah: Kekompakan Harus Dijaga

Pedomanrakyat.com, Makassar – Acara malam ramah tamah dan Pesta Rakyat dalam rangka HUT ke-78 RI secara virtual digelar serentak di 15 kecamatan se Kota Makassar, Jumat (18/8/2023).

Dalam sambutannya, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengimbau kepada seluruh unsur masyarakat, Forkopimda dan warga Makassar agar terus menjaga kekompakan dan persatuan dalam momentum kemerdekaan ini.

Sambutan orang nomor satu di Kota Makassar ini mendapat aplaus dari ribuan warga kecamatan Tallo yang hadir memadati panggug pesta rakyat yang dipusatkan di depan kantor Camat Tallo Jl. Arif Rahman Hakim No. 54.

Sementara itu, Camat Tallo Alamsyah Sahabuddin menuturkan bahwa, akselerasi pembangunan tidak akan bisa berhasil tanpa dukungan dan kekompakan semua elemen.

“Kekompakan harus dijaga. Keamanan di Tallo bisa dirasakan karena keterlibatan Pak Kapolsek dan Pak Danramil. Aspirasi warga Tallo bisa tersampaikan karena ada anggota Dewan kita di legislatif,” kata Alamsyah.

Menurut Alamsyah, Pelayanan pemerintahan bisa menyentuh lapisan masyarakat paling bawah karena ada RT/RW. Lorong wisata bisa berhasil karena dukungan masyarakat dan dewan lorong.

“Itulah wujud kebersamaan dan kekompakan yang terjalin sehingga akselerasi pembangunan bisa berhasil,” jelas Ancha, sapaan akrab Camat Tallo.

Malam Ramah Tamah dan Pesta Rakyat Tingkat Kecamatan Tallo ini Dihadiri Kapolsek dan Danramil Tallo, Kepala Dinas Perhubungan Kota Makassar.

Kemudian anggota DPRD Kota Makassar dari Partai Demokrat, H. Ray Suryadi Arsyad, dari Partai Amanat Nasional (PAN) Saharuddin Said, tokoh masyarakat Utara Kota, H. Abdullah dan H. Arsyad.

Hadir pula LPM, Imam Kelurahan, dan RT/RW se Kecamatan Tallo, Tokoh Agama dan beberapa organisasi kemasyarakatan dan organisasi lainnya seperti pengurus KNPI dan KONI Kecamatan Tallo.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...