Piala AFF: Indonesia Kalahkan Kamboja 2-1

Nhico
Nhico

Jumat, 23 Desember 2022 20:17

Piala AFF: Indonesia Kalahkan Kamboja 2-1

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Timnas Indonesia mengawali laga perdana Grup A Piala AFF 2022 dengan mengalahkan Kamboja 2-1 di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (23/12/2022) sore.

Dua gol Indonesia dicetak Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman. Sedangkan satu gol Kamboja dicetak Sareth Krya.

Indonesia menguasai penguasaan bola sepanjang pertandingan.

Skuad Garuda sebenarnya berpeluang mencetak banyak gol, tetapi sayang banyak peluang yang gagal dimaksimalkan dengan baik.

Laga di 45 menit pertama yang didominasi Indonesia berjalan menarik.

Sejak menit awal, Indonesia sudah memberikan tekanan ke pertahanan Kamboja. Belum satu menit Egy Maulana Vikri berhasil mencetak gol.

Sayangnya, gol tersebut dianulir lantaran hakim garis mengangkat bendera pertanda Egy sudah berada pada posisi offside.

Egy akhirnya berhasil membuka keunggulan Indonesia di menit 6 setelah menyontek umpan silang Arhan. Skor 1-0 untuk Indonesia.

Kamboja akhirnya berhasil menyamakan kedudukan lewat sundulan Sareth Krya di menit 15.

Skor 1-1 membuat pertandingan semakin menarik. Indonesia masih mendominasi penguasaan bola. Menit 35, Indonesia kembali unggul setelah Witan Sulaeman berhasil menyelesaikan umpan silang Marselino Ferdinan menjadi gol.

Skor 2-1. Egy nyaris mencetak gol keduanya jika saja dia yang sudah menggiring bola sendirian di depan harus terselip kakinya sehingga terjatuh.

Skor 2-1 untuk keunggulan Indonesia bertahan hingga babak pertama berakhir.

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional21 November 2024 23:38
Daftar Lengkap 5 Pimpinan KPK dan Dewas Terpilih Periode 2024-2029
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Usai merampungkan uji kelayanan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon pimpinan (capim) dan calon anggo...
Politik21 November 2024 22:54
Pakai Baret Oranye, Anies Hadir di Apel Siaga Pramono-Rano, Acungkan 3 Jari-Beri 3 Pesan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, hadir dalam kampanye cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno...
International21 November 2024 22:43
Pengadilan Kriminal Internasional Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Yoav Gallant!
Pedomanrakyat.com, Israel – Pengadilan Kriminal Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan un...
Nasional21 November 2024 22:18
Gugatan Perdata Rp 5 Triliun, Jokowi Tunjuk Kuasa Hukum untuk Lawan Kubu Rizieq Shihab
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo atau Jokowi resmi menunjuk tim kuasa hukum yang mewakili dirinya dalam persidangan ...