Pimpinan KKB Joni Botak Tewas Dibunuh Kelompok Lewis Kogoya

Nhico
Nhico

Sabtu, 29 April 2023 19:55

Pimpinan KKB Joni Botak Tewas Dibunuh Kelompok Lewis Kogoya

Pedomanrakyat.com, Papua – Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri mengonfirmasi bahwa salah satu pimpinan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Joni Botak tewas di wilayah Tembagapura-Intan Jaya, Papua Tengah.

Joni dibunuh oleh sesama KKB karena dituduh sebagai mata-mata.

Beredar video di mana Joni Botak dianiaya dan ditembak. Termasuk dua orang anak buahnya.

Joni Botak ditangkap, dianiaya dan ditembak kelompok KKB lainnya Senin (24/4) di Intan Jaya karena dituduh mata-mata,” kata Kapolda Irjen Pol Fakhiri dilansir Antara, Sabtu (29/4/2023).

Joni Botak merupakan pimpinan KKB dan masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). Dia kerap kali membunuh warga sipil dan aparat keamanan.

Wilayah operasi Joni Botak di sekitar Tembagapura, yang merupakan daerah penambangan PT. Freeport hingga ke Intan Jaya.

Sebelum dibunuh, Joni Botak sempat dilaporkan berupaya masuk ke Tembagapura, namun aparat keamanan sudah terlebih dahulu membangun pos-pos dititik yang diduga merupakan jalan setapak yang digunakan KKB masuk ke Tembagapura.

 

 Komentar

Berita Terbaru
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...