Pjs Bupati Pangkep Syahban Samanna Buka Dialog Penguatan Moderasi Agama Jelang Pilkada

Muh Saddam
Muh Saddam

Minggu, 27 Oktober 2024 22:40

Pjs Bupati Pangkep Syahban Samanna
Pjs Bupati Pangkep Syahban Samanna

Pedomanrakyat.com, Pangkep – Forum Komunikasi Umat Beragama(FKUB) Pangkep melaksanakan dialog penguatan moderasi beragama menuju pemilukada damai dan toleran bagi ASN, Akademisi, tokoh agama pengurus rumah ibadah dan ormas di Ruang Rapat Wakil Bupati Ppngkep, Kamis (24/10/2024)

Kakan Kemenag Pangkep, Muhammad Nurhalik, Dandim 1421 Pangkep Let Inv Fajar dan Kapolres Pangkep, AKBP Ari Kartika Bhakti dalam hal ini diwakili oleh KBO menjadi pemateri pada kegiatan dialog kali ini.

Kegiatan dibuka Pjs Bupati Pangkep Syahban Samanna didampingi Sekda Pangekp H. Suryani dan diikuti oleh Kepala KUA dan Anggota FKUB, tokoh agama, akademisi dan ormas.

Ketua FKUB Pangkep, Drs KH. Waqi Murtala menyampaikan, tujuan dialog ini agar kerukunan umat beragama menjaga kedamaian dalam rangka pelaksanaan Pemilukada, sehingga berlangsung toleran dan berjalan baik tanpa riak.

“FKUB yang kumpulan tokoh agama, sudah komitmen bahwa kedamaian tidak bisa lagi ditawar,” katanya.

Dandim 1421 Pangkep, Letkol Inf Fajar mengatakan dengan forum FKUB, karakter bangsa Sipakatau, Sipakaingw, Sipakalebbi menjadi penguat literasi beragama di Pangkep dan jelang pilkada.

“Penceramah di masjid dan geraja, memyampaikan bahwa Sipakatau, Sipakainge, Sipakalebbi jauh lebih baik. Tentunya dengan slogan, berpolitiik sewajarnya, persaudaraan selamanya,” jelasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah27 Oktober 2024 23:08
Partisipasi Aktif, Ratusan Warga Galung Maloang Ikuti Tasming-Hermanto Blusukan
Pedomanrakyat.com, Parepare — Ratusan warga tampak antusias mengikuti pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare, Tasming Hamid dan Herma...
Ekonomi27 Oktober 2024 22:47
Keren! Booth Bank Sulselbar di FIN Expo 2024 Pamerkan Properti Berbahan Daur Ulang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pada acara Financial Expo (FIN Expo) tahun 2024 dalam rangka pelaksanaan kegiatan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 202...
Daerah27 Oktober 2024 22:38
Pakar Sebut Pengalaman Pemerintahan Ilham Azikin Tergambar di Debat Pertama
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pengamat politik menilai pasangan calon nomor urut dua, DR Ilham Azikin dan Nurkanita M Kahfi dominan menguasai pa...
Metro27 Oktober 2024 22:35
Buka Makassar S8 2024, Andi Arwin Azis: Dukung Sport Tourism dan Cetak Atlet Potensial
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, secara resmi membuka acara Makassar Sports Eight (S8...