Praporprov, FORKI Pangkep Sulsel Utus 17 Atlet

Nhico
Nhico

Senin, 20 Desember 2021 21:10

Bupati Pangkep lepas 17 atlet untuk bertanding di Praporprov.
Bupati Pangkep lepas 17 atlet untuk bertanding di Praporprov.

Pedoman Rakyat, Pangkep – Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Pangkep mengutus 17 orang atlet untuk mengikuti pra pekan olahraga provinsi (Praporprov).

Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau(MYL) melepas langsung keberangkatan atlet FORKI, di rujab bupati, Senin(20/12/21).

MYL berpesan, agar atlet menjunjung tinggi sportifitas serta menjaga nama baik daerah.

Pemda Pangkep katanya, sangat berharap hasil maksimal dapat diraih oleh FORKI Pangkep pada ajang Praporprov ini.

Lanjut MYL, Pemda Pangkep akan selalu mendukung dalam peningkatan sarana prasarana guna menghasilkan atlet berprestasi.

“Selamat bertanding, jaga dan harumkan nama daerah kita,”katanya.

Ketua FORKI Pangkep, Tamrin T menyampaikan, mengikuti Praporprov ini, Pangkep mengutus 17 atlet.

17 atlet yang diutus akan mengikuti 13 dari 15 kategori yang dipertandingkan.

“Setelah melalui seleksi dan talent scoating, kita memilih 17 atlet untuk mengikuti 13 nomor dari 15 nomor yang dipertandingkan,”katanya.

Lanjut Camat Bungoro itu, Pangkep menargetkan semua nomor yang diikuti lolos pada ajang Porprov tahun mendatang.

“Sebagai atlet, petarung sejati kita punya target meloloskan semua peserta kita untuk mengikuti nomor yang diwakilinya mendapatkan tiket sebagai peserta Porprov nantinya,”imbuhnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...