Presiden Beberkan Problem di Stadion Kanjuruhan: Pintu Terkunci Hingga Tangga yang Curam

Nhico
Nhico

Rabu, 05 Oktober 2022 17:48

Presiden Beberkan Problem di Stadion Kanjuruhan: Pintu Terkunci Hingga Tangga yang Curam

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkeliling melihat sejumlah penjuru Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, tempat tragedi yang menewaskan 131 orang.

Jokowi mengungkap problem stadion ini.

Jokowi menyinggung soal pintu stadion yang terkunci saat tragedi berlangsung.

Jokowi juga menyebut tangga di stadion terlalu tajam.

Menurut Jokowi, hal inilah yang memperparah jatuhnya korban saat terjadi kepanikan di tengah guyuran gas air mata petugas seusai laga Arema FC versus Persebaya, Sabtu (1/10/2022) malam.

“Itu nanti tim gabungan independen pencari fakta yang harus melihat secara detail, tetapi sebagai gambaran, tadi saya melihat bahwa problemnya ada di pintu yang terkunci dan juga tangga yang terlalu tajam ditambah kepanikan yang heboh,” jelas Jokowi saat di Stadion Kanjuruhan Malang, seperti dilansir detikJatim, Rabu (5/10).

Kendati demikian, Jokowi mengatakan hasil investigasi secara lengkap nantinya akan diungkapkan tim gabungan independen pencari fakta (TGIPF) yang diketuai Menko Polhukam Mahfud Md.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro21 September 2024 11:04
Ketua Gemira Sulsel Akui Selama Andi Sudirman Memimpin, Bawa Kesejukan dan Kedamaian
Pedomanrakyat.com, Makassar – Gerakan Muslimin Indonesia Raya (Gemira) Provinsi Sulawesi Selatan yang merupakan organisasi sayap Partai Gerindra...
Politik20 September 2024 22:28
Malam-malam, Rezki Lutfi Blusukan-Sapa Pelaku UMKM di Kawasan Kuliner Pasar Cidu Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wisata Street Food atau dikenal wisata kuliner Pasar Cidu di Jalan Tinumbu, Kecamatan Ujung Tanah mendadak riuh ke...
Politik20 September 2024 19:53
Hari Kedua Sespim Perubahan di Malino, Cak Imin Harap Integritas dan Mentalitas Harus Baik
Pedomanrakyat.com, Gowa – Hari kedua Sekolah Pemimpin Perubahan (Sespim) Zona VII Sulawesi dan Papua di Malino dihadiri Ketua Umum DPP PKB Muhai...
Ekonomi20 September 2024 19:48
Kalla Aspal Raih Best Agent Terminal Asphalt dari Pertamina Patra Niaga
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kalla Aspal kembali mencatatkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Best Agent Terminal Asphalt dari Pertam...