Propam Polri Belum Terima Laporan Soal Kabar Intel Polisi Ancam Pengurus Daerah Demokrat

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 10 Maret 2021 11:00

Propam Polri Belum Terima Laporan Soal Kabar Intel Polisi Ancam Pengurus Daerah Demokrat

Pedoman Rakyat, Jakarta – Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Mabes Polri mengaku belum menerima laporan terkait adanya intel polres yang mengancam sejumlah pengurus daerah Partai Demokrat. Laporan resmi itu pun hingga kini belum diterima Propam

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Ferdy Sambo. Irjen Sambo menyebut hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan terkait informasi tersebut.

“Sampai dengan hari ini Propam Polri dan jajaran wilayah belum mendapat laporan yang dimaksud,” terang Irjen Sambo dalam keterangan tertulisnya, pada Rabu (10/3/2021).

Seperti diketahui, isu itu sendiri digelontorkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman. Dalam akun Twitternya dia mengungkap jika pengurus Partai Demokrat di daerah kini merasa terancam oleh ulah intel Polres.

“Para pengurus Demokrat tingkat Kabupaten dan Kota kini resah. Mereka diancam intel-intel Polres untuk menyerahkan nama-nama pengurus inti partai, katanya atas perintah Kapolres,” tulis akun Twitter BennyharmanID

Ada pula dibujuk untuk pro pengurus Demokrat versi KLB jika mau aman. Ini beneran kah? Rakyat monitor!,” sambungnya.

Mabes Polri sendiri sudah angkat bicara prihal isu tersebut. Mabes Polri akan mengecek isu itu dan jika menemukan ada anggota polisi yang melanggar akan ditindak.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah23 April 2025 00:33
Wabup Pinrang Sambut Baik Akselerasi Pembangunan Melalui Investasi-Hilirisasi Berkelanjutan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Wakil Bupati Pinrang, Sudirman Bungi, S.IP, M.Si menghadiri High Level Meeting dalam format Dedicated Team Meeting ...
Daerah23 April 2025 00:03
Pemkab Sidrap Dukung Upaya Pemprov Pacu Pertumbuhan Ekonomi Lewat Investasi dan Hilirisasi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi melalui strategi investasi yan...
Ekonomi22 April 2025 23:38
Kallafriends Beri Reward Spesial Bagi Pengguna Baru, Yuk Segera Download Aplikasinya!
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kallafriends kembali menghadirkan program menarik selama April 2025. Setelah bertransaksi melalui aplikasi ini, pelang...
Metro22 April 2025 23:06
Plt Ketua KONI Makassar Temui Wali Kota, Laporkan Persiapan Musorkot Luar Biasa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pelaksana tugas Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar, Iqbal Djalil menemui Wali Kota...