Proses Ruslan Buton Dijemput Polisi Gara-gara Minta Jokowi Mundur

Editor
Editor

Kamis, 28 Mei 2020 18:01

Proses Ruslan Buton Dijemput Polisi Gara-gara Minta Jokowi Mundur

Pedoman Rakyat, Sultra – Panglima Serdadu Eks Trimatra Nusantara, Ruslan Buton, dikabarkan dijemput polisi dari tim gabungan Mabes Polri, Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Polisi Militer, Kamis (28/5/2020) sekira pukul 09.00 WITA. Penjemputan Ruslan diduga terkait surat terbuka yang meminta agar Jokowi mundur dari jabatannya sebagai Presiden RI.

Ruslan Buton dijemput di Desa Wabula 1, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, Sultra, dan kemudian dibawa ke Polres Buton untuk dimintai keterangan.

Video penjemputan Ruslan Buton viral di media sosial. Saat dijemput, Ruslan Buton tampak kooperatif. Dirinya mengenakan kemeja putih saat keluar rumah, dan tampak disalami keluarga dekatnya. Sebelum melangkah keluar rumah, ia sempat berdoa dan melambaikan tangan warga.

Sebelumnya, Panglima Serdadu Eks Trimatra Nusantara, Ruslan Buton, menulis surat terbuka kepada Presiden Jokowi. Diduga, penjemputan ini berkenaan dengan surat terbuka, yang sebelumnya ia sampaikan. Dalam surat terbukanya itu, Ruslan meminta agar Presiden Jokowi mundur dari kursi Presiden RI.

“Bila tidak mundur, bukan menjadi sebuah keniscayaan akan terjadinya gelombang gerakan revolusi rakyat dari seluruh elemen masyarakat,” kata Ruslan Buton dalam surat terbuka kepada Presiden Jokowi. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional15 Februari 2025 18:52
Prabowo Beri Hadiah Keris ke Jokowi, Pengamat Politik Sebut Melambangkan Kesetiaan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto memberikan hadiah keris kepada Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) pada puncak perayaan ...
Ekonomi15 Februari 2025 18:42
Resmi Diteken Prabowo, Korban PHK Kini Dapat 60 Persen Gaji Selama 6 Bulan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 6 Tahun 2025 yang mengubah aturan terkait J...
International15 Februari 2025 18:31
Siap-siap, Ribuan WNI di AS Terancam Dideportasi, Imbas Aturan Baru Trump
Pedomanrakyat.com, AS – Ribuan warga negara Indonesia (WNI) di Amerika Serikat terancam dideportasi, imbas kebijakan baru Presiden Donald Trump....
Ekonomi15 Februari 2025 18:12
PD Parkir Makassar Perkuat Sistem Penyetoran dan Laporan Keuangan, Undang Kolektor Tepi Jalan Umum
Pedomanrakyat.com, Makassar- Perumda Parkir Makassar Raya menggelar rapat koordinasi guna memperkuat sistem penyetoran dan laporan keuangan. Rapat yan...