Proses Seleksi CPNS dan CP3K di Makassar Masuk Tahap Verifikasi Sanggah

Nhico
Nhico

Selasa, 10 Agustus 2021 21:14

Kepala BKPSDM Makassar, Siswanta Attas, saat memberikan keterangan kepada wartawan, Selasa, (10/08/2021).
Kepala BKPSDM Makassar, Siswanta Attas, saat memberikan keterangan kepada wartawan, Selasa, (10/08/2021).

Pedoman Rakyat, Makassar – Proses seleksi administrasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CP3K) lingkup pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, saat ini memasuki verifikasi sanggahan. Hal ini dikatakan Kepala BKPSDM Makassar, Siswanta Attas, Selasa, (10/08/2021)

“Proses penerimaan CPNS dan CP3K saat ini memasuki masa verifikasi sanggahan. Ada sekitar 300 laporan yang masuk,” ungkapnya.

Dirinya mengakui, Banyak dari pelamar CPNS maupun CP3K melakukan kesalahan pada prosedur pendaftaran seperti kesalahan pada cara penulisan. Tak hanya itu, ternyata ada juga pelamar yang tidak teliti dalan mengisi berkas, misalnya pada pengisian tujuan profesi yang akan dilamar.

“Ada juga pelamar lamaranya ditujukan kepada Gubernur Sulsel, sedangkan yang melaksanakan adalah Pemkot Makassar. Nah ini kesalahan fatal yang tidak dapat ditolelir. Untuk itu, lain kali pelamar harus teliti, dalam memasukan berkas. Teliti sebelum melakukan upload berkas administrasi pendaftaran, agar tidak terjadi kesalahan,” jelasnya.

Selain itu kata Siswanta, mayoritas berkas pelamar juga melampirkan surat tanda registrasi (STR) yang sudah kadarluwarsa.

“Jika mereka melakukan sanggah dan melampirkan bukti bahwa sudah melakukan perpanjangan STR. Hal itu memungkinkan pelamar memenuhi syarat. Kemudian berhak mengikuti tahapan selanjutnya,” lanjut kata Siswanta.

Penulis : wawan

 Komentar

Berita Terbaru
International19 Januari 2025 15:25
Hamas Belum Beri Nama Sandera yang Dibebaskan, Israel Ancam Tunda Gencatan Senjata
Pedomanrakyat.com, Israel – Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengancam akan menunda gencatan senjata di Gaza, Palestina. Dia meminta Ha...
Nasional19 Januari 2025 15:03
Rieke PDIP Berang Pergub soal Poligami ASN Diteken Jelang Pelantikan Pram-Rano: Cari Pembenaran Buat Diri Sendiri?
Pedomanrakyat.com, jakarta – Anggota DPR RI Fraksi PDIP Rieke Diah Pitaloka berang melihat Peraturan Gubernur (Pergub) mengenai poligami diteken...
Nasional19 Januari 2025 14:54
Polisi: Notifikasi Tilang ETLE Akan Dikirim Lewat Pesan WhatsApp
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polda Metro Jaya tidak akan melakukan tilang manual mulai pekan depan, dan penindakan pelanggaran lalu lintas akan ...
Nasional19 Januari 2025 14:41
2025 Jadi Ibadah Haji Terakhir yang Ditangani Kemenag, Menag Nasaruddin: Kami Ingin Husnul Khotimah
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengatakan, penyelenggaraan ibadah haji 1446 Hijriah atau tahun ini akan menj...