Protes Lahan Kering, Petani di Indramayu Pilih Balap Motor di Area Persawahan

Nhico
Nhico

Rabu, 21 Agustus 2024 12:45

Petani di Indramayu Balap Motor di Area Persawahan.(F-INT)
Petani di Indramayu Balap Motor di Area Persawahan.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Indramayu – Sebuah video balap motor di areal persawahan, viral di media sosial. Aksi balap motor di tengah hamparan sawah itu, terjadi di Desa Karanganyar, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Selasa (20/8/2024).

Aksi tersebut merupakan bentuk protes dari para petani, karena tidak adanya pasokan air dari irigasi yang membuat tanaman padi para petani di Indramayu, terancam gagal panen.

“Kami protes karena sawah kering,” ungkap Ketua Kelompok Tani Sriwijaya 4 Desa Karanganyar, Farurozi, Rabu (21/8/2024).

Farurozi mengatakan, sudah hampir satu bulan sawah di daerahnya tidak teraliri air. Hal itu terlihat dari kondisi tanah yang kering, keras dan retak-retak. Ia menyebutkan, areal sawah yang kekeringan itu mencapai ratusan hektare.

“Bisa dilihat, tanahnya retak, keras, motor saja bisa jalan di atas sawah. Yang mengalami kekeringan ada ratusan hektare,” katanya.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik06 November 2025 14:56
Pelatihan Tajwid Guru Agama Se-Sulsel, Upaya Gubernur Sulsel Cetak Pendidik Berkarakter
Pedomanrakyat.com, Sulsel – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman sangat konsen terhadap pembentukan karakter anak yang berakhlak, k...
Metro06 November 2025 14:54
HUT Kota Makassar 2025: Nikah Massal, Sunatan Gratis, dan Ribuan Aksi Sosial Meriahkan Kota
Pedomanrakyat.com, Makassar – Peringatan Hari Ulang Tahun ke-418 Kota Makassar, yang digelar tanggal 9 November mendatang, menjadi momentum refl...
Nasional06 November 2025 14:50
Prabowo Bantah Takut dengan Jokowi: Saya Hopeng dengan Beliau
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto mengatakan tidak takut dengan mantan presiden Joko Widodo. Dia juga menegaskan tidak dike...
Nasional06 November 2025 14:27
KKN Berujung Duka: 6 Mahasiswa UIN Walisongo Hanyut di Sungai Kendal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Tim SAR gabungan menemukan Nabila Yulian Dessi Pramesti (21), mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang, yang hanyut di ...