Protes Masalah Banjir, Warga Bumi Findaria Harap Ada Perhatian dari Pemerintah

Muh Saddam
Muh Saddam

Kamis, 13 November 2025 23:31

Warga Bumi Findaria Mas 1 Maros.
Warga Bumi Findaria Mas 1 Maros.

Pedomanrakyat.com, Maros – Warga Perumahan Bumi Findaria Mas 1, Kabupaten Maros, menggelar aksi protes di tengah genangan banjir pada Kamis (13/11/2025) malam.

Warga berharap ada perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros atas persoalan banjir yang terus berulang setiap kali hujan turun.

Mereka juga menegaskan bahwa tidak menolak turunnya hujan, namun berharap pemerintah segera mencari solusi agar wilayah mereka tak terus menjadi langganan genangan air.

“Kami sudah lama bersabar. Setiap hujan turun, air masuk ke rumah-rumah warga. Drainase tidak berfungsi dengan baik, dan pemerintah seperti menutup mata,” ujar La’ Sakka, warga Perumahan Bumi Findaria Mas 1.

Aksi spontan itu dilakukan setelah hujan deras mengguyur Maros sejak sore hingga malam hari. Akibatnya, jalan di depan kompleks Bumi Findaria Mas 1 tergenang air setinggi betis orang dewasa.

Kondisi ini juga mengganggu aktivitas warga dan pengendara yang melintas di kawasan tersebut.

Pemkab Maros diminta segera turun tangan memperbaiki sistem drainase serta melakukan normalisasi saluran air agar persoalan banjir tak terus berulang setiap musim hujan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro15 November 2025 21:31
UMKM Fiesta 2025, Melani Simon Jufri: UMKM dan Perempuan, Pilar Ekonomi Berkelanjutan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan turut ikut serta berkolaborasi dalam kegiatan UMKM Fiesta ...
Metro15 November 2025 20:27
UIN Alauddin Buat Seminar Internasional, Bahas Peran Kunci Presiden Prabowo Wujudkan Perdamaian di Gaza
Pedomanrakyat.com, Makassar – Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar akan menjadi tuan rumah Seminar Internasional Perdamaian Gaza, yang d...
Metro15 November 2025 19:22
Wali Kota Munafri Tegaskan Komitmen Menuju Kota Sehat dan Zero Stunting
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kolaborasi dalam program penanganan stunting, edukasi kesehatan masyarakat, hingga respons terhadap isu-isu keseha...
Metro15 November 2025 18:30
Sekda Jufri Rahman: JMSI Berperan Besar dalam Mendorong Ekonomi dan Literasi Digital
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman menghadiri pelantikan Jaringan Media Siber Indonesia (JM...