Puluhan ASN Pemkab Maros Bolos Kerja di Hari Pertama, Bupati Chaidir Syam Tegaskan Beri Sanksi

Nhico
Nhico

Rabu, 09 April 2025 10:15

Bupati Chaidir Syam.
Bupati Chaidir Syam.

Pedomanrakyat.com, Maros – Sebanyak 43 Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Maros bolos di hari pertama masuk kerja pasca libur lebaran 2025.

Hal tersebut diketahui, usai Bupati Maros Chaidir Syam, mengecek langsung absensi ASN dan Non ASN pada apel perdana di Lapangan Pallantikang, Senin (8/4/2025).

Chaidir mengatakan dari total ASN yang absen, 23 orang tidak memberikan keterangan apapun, sedangkan 19 orang tercatat cuti dengan alasan jelas, dan satu orang lainnya WFA.

Atas hal tersebut, Chaidir memerintahkan Inspektorat daerah untuk melayangkan surat pemanggilan kepada 23 ASN yang bolos kerja tanpa keterangan untuk memberikan klarifikasi.

“Akan diberikan surat pemanggilan dari Inspektorat. Jika terbukti tanpa alasan yang sah, akan diberikan sanksi sesuai aturan kepegawaian yang berlaku,” tegasnya.

Chaidir menyebut, Ia tidak segan-segan untuk memberikan sanksi bagi ASN yang membolos, salah satunya memberikan sanksi penundaan kenaikan pangkat. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Hiburan16 April 2025 10:28
Mantan Artis Drama Kolosal Sekar Arum Ngaku Pakai Duit Palsu Rp 10 Juta Nyumbang di Kotak Amal Istiqlal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polisi mengungkap mantan artis drama kolosal, Sekar Arum Widara, sempat beberapa kali menggunakan uang palsu sebelu...
Daerah16 April 2025 10:18
Sekda Lutim Bahri Suli Terima Audiens LPPM Unhas, Dorong Program Sejalan Visi Bupati
Pedomanrakyat.com, Lutim – Sekretaris Daerah Luwu Timur, H. Bahri Suli menerima kunjungan audiens perwakilan Lembaga Penelitian dan Pengabdian K...
Metro16 April 2025 09:49
Dukung Digitalisasi Layanan, Wawali Parepare Hermanto Studi Banding ke Perumda Parkir Makassar
Pedomanrakyat.com, Parepare — Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, melakukan kunjungan kerja ke kantor Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir Makass...
Metro16 April 2025 09:43
Sekda Jufri Rahman Ikuti Virtual Entry Meeting Pemeriksaan LKPD oleh BPK RI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pe...