Punya Elektabilitas Tinggi, Anies Baswedan Diprediksi Dapat Rekomendasi Capres dari NasDem

ITA
ITA

Rabu, 04 Mei 2022 18:15

Punya Elektabilitas Tinggi, Anies Baswedan Diprediksi Dapat Rekomendasi Capres dari NasDem

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Dalam waktu dekat, Partai NasDem akan memberikan rekomendasi 3 nama capres kepada Ketum Surya Paloh untuk dipilih.

Rekomendasi nama capres akan ditentukan dalam Rakernas yang diadakan 15-17 Juni 2022.

Salah satu nama yang menguat adalah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Alasannya, punya elektabilitas tinggi.

“Nah, bisa saja Anies salah satu nama yang akan dimunculkan dalam rakernas tersebut. Karena bagaimana pun NasDem ingin capres yang diusung dan didukungnya menang, jadi perlu tokoh yang memiliki elektabilitas tinggi,” ujar Pengamat Politik dari Universitas Al Azhar Indonesia (UAI), Ujang Komarudin, dikutip dari Kumparan.

Ditambahkan Ujang, dua nama lainnya belum bisa ia memprediksi siapa saja tokoh tersebut. Namun, kata dia, akan banyak nama dari eksternal NasDem.

“Tiga nama tersebut tentu dirahasiakan. Namun dari 3 nama yang muncul nanti kelihatannya akan lebih banyak dari eksternal partai,” Ujang menambahkan.

“Jika ada nama dari internal partai bisa saja itu hanya sebagai pemanis,” lanjutnya

Sebelumnya, Ketua DPP NasDem Willy Aditya menuturkan Rakernas akan diadakan di Jakarta Convention Center (JCC) dan dihadiri oleh 7 ribu kader.

Nantinya, salah satu hasil Rakernas memberikan rekomendasi 3 nama capres ke Surya Paloh. Setelah dipilih, NasDem akan membangun koalisi.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik18 Oktober 2024 19:12
Ingin Program Sehati Terealisasi, Rezki Lutfi Ajak Masyarakat Datang ke TPS Pilih Nomor 2
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi, tak henti-hentinya menyapa masyarakat dari lorong ke lorong ...
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...