Rakorsus Pemkot Makassar, Seluruh Perangkat Daerah Paparkan Inovasi

Nhico
Nhico

Selasa, 15 Maret 2022 17:05

Rakorsus Pemkot Makassar, Seluruh Perangkat Daerah Paparkan Inovasi

Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota (Wawali) Makassar, Fatmawati Rusdi, meminta tiap perangkat daerah memaparkan program 2022 pada Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar di Hotel Four Points by Sheraton, Selasa (15/3/2022).

Fatma tampil membuka acara inti sesi keempat rakorsus, yakni pemaparan inovasi program kerja sesuai dengan tema Makassar Menuju Kota Metaverse.

Fatma memberikan kesempatan kepada tiap perangkat dinas daerah selama lima menit memaparkan program strategis Makassar metaverse. Pada sesi ini tiap kepala dinas menjelaskan program strategis sesuai dengan pra-rakorsus pertama dan kedua yang telah dilaksanakan sebelumnya.

“Semua SKPD harus paham inovasinya, kita kasih waktu lima menit memaparkan pokok- pokok program strategisnya, masing masing diminta mencari isu dan solusi serta dua inovasi,” ucap Fatma.

Karena pentingnya sesi ini, Fatma meminta tiap pemaparan perangkat daerah sebagai leading sector harus berkoordinasi dan komunikasi dengan perangkat daerah pendukung.

Tiap perangkat daerah dibagi ke dalam enam kelompok yang terdiri atas perangkat daerah pelayanan dasar, non-pelayanan dasar, perangkat daerah unsur pilihan, unsur pendukung urusan dan pengawasan, unsur penunjang urusan, serta unsur kewilayahan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 Mei 2025 17:16
Dihadapan Menhut, Gubernur Andi Sudirman Komitmen Wujudkan Revolusi Hijau di Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, menerima kunjungan Menteri Kehutanan (Menhut) RI, Raja Juli Ant...
Metro16 Mei 2025 16:41
Legisator Sulsel Hamzah Hamid Tanyakan Keseriusan Pemprov Tangani Sengketa Lahan 52 Ha di Manggala
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Sulawesi Selatan, Hamzah Hamid, mendesak Pemerintah Provinsi Sulsel agar serius menangani persoalan s...
Metro16 Mei 2025 16:11
Wagub Sulsel Dampingi Kapolri Tinjau SPPG, Inovasi Polri Dukung Gizi Anak Sekolah
Pedomanrakyat.com. Makassar – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan menyatakan apresiasi tinggi atas langkah Kepolisian Negara Republik Indonesia (Po...
Nasional16 Mei 2025 13:41
PLN Diskon 50 Persen untuk Tambah Daya Listrik, Simak Cara dan Syaratnya
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kabar baik bagi pelanggan rumah tangga PLN. Dalam rangka menyambut Hari Kebangkitan Nasional, PT PLN (Persero) kemb...