Ramadan, Danny Pomanto dan Syaikh Muraweh Mousa Bahas dan Dukung Perjuangan Palestina

Jennaroka
Jennaroka

Selasa, 27 April 2021 17:01

Ramadan, Danny Pomanto dan Syaikh Muraweh Mousa Bahas dan Dukung Perjuangan Palestina

Pedoman Rakyat, Makassar – Walikota Makassar Danny Pomanto menerima kunjungan Al Quds Volunteer Indonesia (AVI) dan Forum Umat Islam Bersatu (FUIB) Sulsel di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah, Selasa (27/4/2021).

Kedua organisasi sosial islam ini mendampingi kunjungan pendiri Ikatan Ulama Palestina yang juga Sekjen Komite Al Quds International Union Of Muslim Scholars, Syaikh Prof Dr Muraweh Mousa Naser bertemu Danny.

Di hadapan Walikota Danny, Muraweh Mousa menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya berkunjung di kota Makassar dan beberapa negara lainnya di dunia.

“Kedatangan kami ke kota Makassar dan beberapa negara lainnya di dunia dalam rangka bersilaturahim sekaligus mengedukasi masyarakat dan memberikan info mengenai berita kejadian serta kondisi saudara-saudara kita di Palestina,” kata Muraweh.

Menurut Muraweh sebagai umat muslim harus saling tolong menolong antara sesama saudara umat muslim, apalagi antara sesama manusia.

“Penjajahan di Palestina bukan hanya masalah agama saja, tetapi juga menjadi masalah kemanusiaan, dimana seluruh umat manusia di dunia menentang adanya penjajahan,” jelasnya.

Sementara Danny Pomanto mengatakan perjuangan tentang hak hak manusia yang terjadi di Palestina adalah contoh buruk di seluruh dunia. untuk itu dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung penuh perjuangan rakyat Palestina.

“Mari kita dukung rakyat Palestina mendapatkan hak-hak sejarah, maupun hak yang sudah mereka peroleh sejak dulu, namun hilang dirampas oleh zionis,” ujarnya

“Walaupun saat ini suasana begitu berat di masa pandemi, namun di bulan Ramadan memberikan kita sebuah keberkahan yang luar biasa, untuk sama-sama memberikan dukungan nyata baik bantuan dana maupun bantuan moril lainnya bagi perjuangan rakyat Palestina,” terangnya.

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Metro13 Januari 2026 22:23
Komisi D DPRD Sulsel Dorong Perda Khusus Penyelamatan Danau Tempe
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Sulawesi Selatan mendorong pembentukan peraturan daerah (Perda) khusus penyelamatan Danau Tempe agar...
Metro13 Januari 2026 21:09
Jufri Rahman Hadiri Dzikir Bersama Peringatan 65 Tahun Bank Sulselbar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisaris Utama PT Bank Sulselbar yang juga Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menghadiri ...
Daerah13 Januari 2026 20:16
Wabup Sudirman: RSUD Lasinrang Harus Berbenah Total Tingkatkan Layanan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Mengawali tahun 2026, Wakil Bupati Pinrang Sudirman Bungi, S.IP., M.Si menegaskan pentingnya pembenahan menyeluruh ...
Daerah13 Januari 2026 19:19
HUT ke-65 Bank Sulselbar, Kolaborasi Perkuat Ekonomi dan Layanan Keuangan Sidrap
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Bank Sulselbar menjadi momentum penguatan kolaborasi antara pemerintah daera...