Rapsel Ali Minta Program Penyediaan Hunian Bagi ASN-PPPK Dipercepat

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 19 November 2022 20:58

Anggota Komisi VI DPR RI, Muh Rapsel Ali 
Anggota Komisi VI DPR RI, Muh Rapsel Ali

Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Komisi VI DPR RI, Muh Rapsel Ali saat melakukan kunjungan ke kantor BUMN PT Taspen Cabang Makassar, Sabtu 19 November 2022.

Legislator fraksi NasDem DPR RI ini menuturkan bahwa, kedepannya pihaknya tidak ingin lagi melihat ada ASN atau pensiunan ASN maupun tenaga PPPK yang tidak memiliki rumah hunian.

Dalam pertemuan ini juga hadir langsung Suwartono Busines Manager PT Taspen Cabang Makassar dan Jajaran petinggi Taspen.

Program penyiapan hunian bagi ASN ini harus didorong dan dipercepat di Sulawesi Selatan dengan melibatkan Pemerintah Provinsi maupun pemerintah daerah dan Bank Sulselbar sebagai perbankan daerah.

“Program penyediaan hunian bagi ASN maupun PPPK ini bisa dicontoh yang sudah launching di Solo beberapa waktu lalu dengan melibatkan kerjasama antara Taspen, Pemerintah dan Bank Daerah,” ujar Rapsel.

“Dengan menyiapkan hunian bagi ASN dan PPPK yang dengan cicilan yang ringan dan tenor terjangkau maka ASN muda ataupun PPPK bisa segera memiliki rumah sendiri,” tambahnya.

PT Taspen cabang Makassar sendiri menyambut baik dorongan dan dukungan dari DPR RI untuk mempercepat program ini di Sulawesi Selatan.

Busines Manager PT Taspen Cabang Makassar, Suwartono menuturkan bahwa, Taspen sebagai perusahaan pengelola jaminan sosial, berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan dan kemudahan bagi seluruh ASN di Indonesia.

“Termasuk penyediaan hunian bagi ASN maupun Pensiunan. Kami akan segera melakukan komunikasi dengan pemerintah Provisi, penerintah Kabupaten dan Bank Sulselbar agar program ini bisa segera running di Sulawesi Selatan,” jelas Suwartono.

Pertemuan ini ditutup dengan penyerahan bantuan dana usaha bergulir bagi salah satu pelaku UMKM di Makassar dari PT.Taspen yang disaksikan oleh anggota Komisi VI DPR RI.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...