Ratusan Warga Maroaging Sibulue Sambut Bupati Bone Terpilih Andi Asman Sulaiman, Emak-emak Rebutan Selfie

Nhico
Nhico

Senin, 20 Januari 2025 12:23

Ratusan Warga Maroaging Sibulue Sambut Bupati Bone Terpilih Andi Asman Sulaiman.
Ratusan Warga Maroaging Sibulue Sambut Bupati Bone Terpilih Andi Asman Sulaiman.

Pedomanrakyat.com, Bone – Bupati Bone terpilih, H. Andi Asman Sulaiman(AAS), banjir undangan. Kali ini Warga Kelurahan Maroanging Kecamatan Sibulue yang antusias menyambut bupati termuda sepanjang Pilkada Bone tersebut.

Dibalut silaturahmi Akbar, Bupati Bone terpilih bersama ratusan warga Maroanging Sibulue larut dalam suka cita, Rabu malam 15 Januari 2025.

Terlihat juga, ibu ibu majelis taklim berebut untuk bisa berfoto maupun ber-selfie ria dengan mantan Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bone tersebut.

Dalam kesempatan itu, Andi Asman Sulaiman mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Bone atas kepercayaan yang diberikan sehingga bisa menjadi Bupati Bone terpilih.

“Terima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan kepada kami, pasangan Beramal sehingga bisa menjadi Bupati dan Wakil Bupati terpilih Bone,” kata Andi Asman Sulaiman

Andi Asman Sulaiman berkomitmen untuk membangun Bone yang lebih baik. Salah satunya menjadi perhatiannya di sektor infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat.

“Pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan menjadi salah satu prioritas untuk membuka pintu kemajuan daerah,” kata Andi Asman Sulaiman.

Selain infrastruktur, Andi Asman juga akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan sektor-sektor strategis seperti pertanian, peternakan, perkebunan, kelautan, dan perikanan.

Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk mengoptimalkan potensi lokal.

“Bone memiliki kekayaan sumber daya alam yang melimpah. Kita akan bekerja bersama agar potensi ini dapat dimanfaatkan maksimal untuk kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...