Reza Faisal Saleh Resmi Tutup STQH Ke-XI Jeneponto, Kontingen Kecamatan Tamalatea

Muh Saddam
Muh Saddam

Senin, 24 Februari 2025 19:04

Pj Bupati Jeneponto, Reza Faisal Saleh
Pj Bupati Jeneponto, Reza Faisal Saleh

Pedomanrakyat.com, Jeneponto –Penutupan STQH ke-XI Tahun 2025 Tingkat Kabupaten Jeneponto digelar pada Sabtu 22 Februari 2025. STQH tersebut dilaksanakan selama 4 (empat) hari, dari tanggal 19 hingga 22 Februari 2025.

Diketahui bahwa pelaksanaan STQH dipusatkan di 4 lokasi lomba, dengan lokasi utama di Halaman Kantor Bupati Jeneponto yang juga menjadi tempat pelaksanaan penutupan kegiatan tersebut.

Kabag Kesra Abdul Rahmat melaporkan bahwa STQH ini telah berlangsung dengan lancar dan tertib.

“Terimakasih kepada para kapila, dan seluruh pendamping dari 11 Kecamatan atas peran dan kontribusinya sehingga STQH ini dapat terlaksana dengan baik,” ujarnya.

Ditambahkannya bahwa semua cabang lomba telah tuntas dilaksanakan, dan Dewan Hakim telah menetapkan para pemenang.

“Akan ada 18 orang yang akan mewakili Jeneponto, pada pelaksanaan STQH Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, yang direncanakan pada Bulan April di Luwu Utara,”.

“Selanjutnya para perwakilan ini akan dilakukan pembinaan khusus yang dibina langsung oleh Kementerian Agama Jeneponto,” ungkap Rahmat.

Pj Bupati Reza Faisal Saleh dalam sambutannya menyampaikan penghargaan atas antusias para kafilah selama mengikuti kegiatan ini.

“Kegiatan STQH bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi juga merupakan wahana pembentukan karakter generasi muda yang berlandaskan nilai-nilai Al-Qur’an dan Hadits. Meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan isi Al Qur’an,” ujarnya.

Ia juga nenyanpaikan, terimakasih kepada para panitia, para kafilah, seluruh kontingen, para Camat, sponsor, dan tentunya selamat kepada para pemenang, khususnya kepada 18 orang yang akan mewakili Jeneponto.

“Terus berlatih sehingga dapat meraih prestasi yang membanggakan bagi daerah ini di jenjang selanjutnya. Dan kepada yang belum sempat terpilih mewakili Jeneponto agar tetap semangat dan semakin giat pula berlatih. Jaga terus kebersamaan dan kekompakan,” ungkap Reza.

“Alhamdulillahi Rabbil Alamin, Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits ke-XI Tingkat Kabupaten Jeneponto, saya nyatakan ditutup dengan resmi,” tutupnya.

Sebagai juara umum pada pelaksanaan STQH tersebut diraih oleh kontingen Kecamatan Tamalatea.

 Komentar

Berita Terbaru
Hiburan16 April 2025 10:28
Mantan Artis Drama Kolosal Sekar Arum Ngaku Pakai Duit Palsu Rp 10 Juta Nyumbang di Kotak Amal Istiqlal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polisi mengungkap mantan artis drama kolosal, Sekar Arum Widara, sempat beberapa kali menggunakan uang palsu sebelu...
Daerah16 April 2025 10:18
Sekda Lutim Bahri Suli Terima Audiens LPPM Unhas, Dorong Program Sejalan Visi Bupati
Pedomanrakyat.com, Lutim – Sekretaris Daerah Luwu Timur, H. Bahri Suli menerima kunjungan audiens perwakilan Lembaga Penelitian dan Pengabdian K...
Metro16 April 2025 09:49
Dukung Digitalisasi Layanan, Wawali Parepare Hermanto Studi Banding ke Perumda Parkir Makassar
Pedomanrakyat.com, Parepare — Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, melakukan kunjungan kerja ke kantor Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir Makass...
Metro16 April 2025 09:43
Sekda Jufri Rahman Ikuti Virtual Entry Meeting Pemeriksaan LKPD oleh BPK RI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pe...