Pedomanrakyat.com, Jakarta – Suasana keributan sempat terdengar dari ruang sidang dimana Baim Wong dan Paula Verhoeven menjalani sidang perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (20/11/2024).
Kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachmid tak membantah bahwa di dalam ruang sidang tersebut terjadi perdebatan antara Baim Wong dengan Paula Verhoeven.
“Sidang itu suasananya santai tapi kalau terjadi perdebatan itu karena di dalam proses menyelesaikan masalah,” ujar Fahmi Bachmid ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (20/11/2024).
Baca Juga :
Dalam persidangan itu sendiri, Baim Wong membawa bukti terkait tudingannya terhadap Paula Verhoeven yang disebut telah berselingkuh.
“Jadi terkait dengan bukti-bukti yang Baim buka di dalam rekaman, itu semuanya kita putar di dalam persidangan dan semuanya itu dibenarkan,” terang Fahmi Bachmid.
Pihak Baim Wong menyebut membawa 43 bukti terkait tudingan mereka terhadap Paula Verhoeven.
Komentar