Rusdi Masse Turunkan 4 Pembalap di Kejurnas Balap Motor Bebek Piala Presiden 2021, Ada Lucky Kaddi dan Wildan Goma

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 08 Desember 2021 23:31

Rusdi Masse Turunkan 4 Pembalap di Kejurnas Balap Motor Bebek Piala Presiden 2021, Ada Lucky Kaddi dan Wildan Goma

Pedoman Rakyat, Makassar – Kejuaraan Nasional (Kejunas) Balap Motor Piala Presiden 2021 yang bakal tersaji di sirkuit Sentul Internasional, Bogor pada akhir pekan ini mulai tanggal 11 hingga 12 Desember 2021.

Kejurnas tersebut bakal diisi pembalap-pembalap dari tanah air. Salah satunya dari pasukan RMS, Tim milik Rusdi Masse.

Tim yang menetap di Kabupate Sidrap, Sulawesi Selatan ini menurunkan sebanyak empat pembalap.

Di mana dua diantaranya adalah pembalap asal Sulsel yang bertarung pada kelas MP Expert. Kedua pembalap tersebut adalah Lucky Kaddi dan Wildan Goma.

Kemudian, dua pembalap lain yakni Wawan Wello dan Rio Andrianto bakal turung pada kelas Expert OP. Karena keduanya merupakan pembalap yang tempur di Oneprix musim ini.

Menraiknya, untuk pacuannya sendiri bukan hanya satu pabrikan satu saja. Tapi bahkan ada dua merek motor.

Untuk Wawan Wello, Rio Andrian dan Wildan Goma, bakal memacu Yamaha MX-King garapan Leon Chandra dari Racetech Performance Jakarta.

Sementara itu, motor yang akan dipakai dari Lucky Kaddi terasa spesial, karena bakal memacu motor Honda Sonic garapan MBKW2 yang merupakan motor simpanan dari Rusdi Masse (RMS).

Hokky Krisdianto yang diperbantukan untuk membackup Lucky Kaddi menyampaikan bahwa, hari ini Lucky Kaddi baru fokus untuk penyesuaian body motor.

“Hari ini Lucky masih setup body,” jelas Hokky, sekaligus mantan pembalap top Nasional dan juga pemilik tim Honda RMS Duck Racing ini.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi27 April 2025 19:29
Wabup Lutim Puspawati Tegaskan Komitmen Sukseskan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih
Pedomanrakyat.com, Lutim – Wakil Bupati Luwu Timur, Hj. Puspawati Husler menghadiri undangan terkait Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pembentuk...
Daerah27 April 2025 19:24
Bupati Lutim Ibas Doakan dan Lepas Kepergian Dua Warga Towuti
Pedomanrakyat.com, Lutim- Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, melayat ke rumah duka salah satu tokoh masyarakat Desa Timampu, Bapak Trisman (70)...
Metro27 April 2025 19:19
Legislator Jufri Pabe Gelar Sosialisasi Perda Nomor 7 Tahun 2019 Tentang PDAM Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Kota Makassar, Jufri Pabe, menggelar Sosialisasi Peraturan Daerah (Sosper) Nomor 7 Tahun 2019 tentang...
Metro27 April 2025 19:18
Aliyah Mustika Ilham Gandeng Kemenkes RI, Percepat Perbaikan Puskesmas dan RSUD
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Sekretaris Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan K...