Rutin Setiap Jumat Sejak 2019, NasDem Mileneal RMS Santuni Warga Kurang Mampu

Jennaroka
Jennaroka

Sabtu, 01 Mei 2021 00:38

Aksi sosial NasDem Mileneal RMS berbagi sembako.
Aksi sosial NasDem Mileneal RMS berbagi sembako.

Pedoman Rakyat, Makassar – Politik kemanusiaan benar-benar menjadi identitas Partai NasDem di Sulsel. Tak hanya di jajaran pengurus DPW dan DPD, politik kemanusiaan juga kerap dilakukan anak-anak muda simpatisan NasDem Sulsel.

Seperti komunitas NasDem Mileneal RMS. Yang sejak tahun 2019 di setiap hari Jumat, rutin menyambangi warga kurang mampu di daerahnya masing-masing untuk memberi santunan. Santunan yang disalurkan berupa uang tunai dan sembako.

“Alhamdulillah sejak Pak Rusdi Masse mulai duduk di DPR RI. Kami mulai program berbagi ini,” kata Koordinator NasDem Mileneal RMS Pinrang, Ryan Kurniawan, Sabtu (1/5/2021).

Menurut Ryan, paket santunan yang dibagikan cukup beragam. Tergantung dengan kondisi si penerima santunan. “Kalau memang betul-betul tidak mampu, kami tambahkan dengan uang tunai selain sembako,” lanjutnya.

(Aksi sosial NasDem Mileneal RMS berbagi sembako)

Program berbagi santunan NasDem Mileneal RMS ini, lanjut Ryan lagi, semakin massif ditiru NasDem Mileneal RMS lainnya di daerah-daerah se Sulsel. “Alhamdulillah kami Mileneal NasDem Sulsel di Pinrang dan Soppeng yang mengawali. Namun tak lama kemudian ditiru teman-teman NasDem Mileneal RMS di kabupaten lain,” katanya.

(Aksi sosial NasDem Mileneal RMS berbagi sembako)

Aksi NasDem Mileneal RMS ini mendapat respon positif dari masyarakat. Meski saat menyalurkan santunan para NasDem Mileneal RMS tidak menyertakan pesan politik, namun warga penerima santunan langsung merespon dengan mendoakan agar Partai NasDem selalu diberi keberhasilan.

(Aksi sosial NasDem Mileneal RMS berbagi sembako)

“Karena prinsip kami, NasDem Mileneal RMS ini juga harus bisa dirasakan kehadirannya dan memberi manfaat untuk masyarakat,” tutup Ryan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro21 April 2025 17:09
DPRD Bersama Pemprov Sulsel Sepakati Ranwal RPJMD Tahun 2025-2026
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan bersama Pemerintah Provinsi resmi menandatangani nota ...
Daerah21 April 2025 16:34
Bupati Pinrang Kukuhkan Pengurus Organisasi Wanita di Hari Kartika
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pemerintah Kabupaten Pinrang menggelar Peringatan Hari Kartini yang dirangkaikan dengan Pelantikan dan Pengukuhan sejum...
Metro21 April 2025 16:02
Tepat di Hari Kartini, Andi Nirawati Dikukuhkan Jadi Ketua Kaukus Perempuan DPRD Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Sulawesi Selatan dari Partai Gerindra Andi Nirawati terpilih sebagai Ketua Kaukus perempuan parlemen ...
Metro21 April 2025 15:45
Jadi Tuan Rumah, Makassar Siap Sukseskan Muskomwil APEKSI Wilayah VI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kota Makassar dipercaya menjadi tuan rumah Musyawarah Komisariat (Muskomwil) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesi...