Safari Politik Anies Dihambat, NasDem Singgung Kualitas Demokrasi

Nhico
Nhico

Kamis, 01 Desember 2022 19:56

Safari Politik Anies Dihambat, NasDem Singgung Kualitas Demokrasi

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Sekjen Partai NasDem Johnny G. Plate menyinggung kualitas demokrasi setelah Anies Baswedan dihalang-halangi saat safari politik di beberapa daerah.

Johnny menilai safari politik Anies bagian dari demokrasi. Menurutnya, pemerintah daerah seharusnya menjamin kelancaran tokoh-tokoh yang hendak melakukan hal serupa.

“Tentu ini kan demokrasi ya, untuk kepentingan demokrasi, tentu pemerintah daerah perlu juga membantu untuk kelancaran program peningkatan kualitas demokrasi Indonesia,” kata Johnny di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (1/12).

Menteri Komunikasi dan Informatika itu berpendapat pemerintah daerah harus memfasilitasi siapa pun yang hendak berkunjung. Tak hanya Anies, tetapi berbagai tokoh yang menjalankan agenda demokrasi.

Dia yakin masalah ini hanya persoalan komunikasi. Menurut Johnny, hal ini jangan sampai terulang lagi di masa mendatang.

“Itu soal-soal administratif, mudah-mudahan contoh-contoh itu menjadi acuan agar yang berikut-berikutnya bisa berjalan dengan lebih baik, positive thinking saja dulu,” ujar Johnny.

Sebelumnya, Nasdem menyebut agenda safari politik Anies di sejumlah daerah terhambat. Mereka menyebut pemda mencabut izin penggunaan lokasi secara mendadak.

Hal itu disebut terjadi di Jawa Barat, Aceh, dan Riau.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik05 Oktober 2024 23:27
Legislator NasDem Andre Tanta Ajak Warga Malimongan Tua Pilih Seto-Rezki
Pedomanrakyat.com, Makassar – Legislator Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Andre Prasetyo Tanta, ikut mendampingi calon wakil Wali Kota Makas...
Politik05 Oktober 2024 21:25
SAR Tinjau Bendungan Takkalasi, Janji Bakal Rutin Lakukan Pengerukan dan Perbaikan Pintu Air
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Calon Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif bersama anggota DPRD Sidrap, H. Faizal, meninjau Bendungan Sungai Takkalasi, S...
Politik05 Oktober 2024 20:21
Gagas Program Nyaman Berusaha, Seto-Rezki Bawa Angin Segar untuk Pelaku UMKM di Biringkanaya
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi, tak henti-hentinya menyapa dan bersilaturahmi bersama warga ...
Politik05 Oktober 2024 18:20
Blusukan Special TSM-MO di Kelurahan Ujung Bulu, HSL Turun Gunung !
Pedomanrakyat.com, Parepare — Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare nomor urut 3 Tasming Hamid-Hermanto (TSM-MO) melakukan kampanye ...