Salut! Dinas PU Makassar Jadi OPD Membidangi Sub Urusan Jasa Kontruksi dengan Kinerja Terbaik se Sulawesi

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 25 Juni 2024 22:43

Dinas PU Makassar Terima Penghargaan dari Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar
Dinas PU Makassar Terima Penghargaan dari Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar menerima penghargaan dari Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar.

Dimana, Dinas PU Makassar berhasil meraih Peringkat I pada kategori Organiasasi Perangkat Daerah (OPD) yang membidangi Sub Urusan Jasa Kontruksi berkinerja terbaik se Sulawesi tingkat kabupaten/kota Tahun Anggaran 2023.

Penghargaan ini diterima Dinas PU Makassar pada kegiatan Workshop Strategi Percepatan Pendampingan Pada OPD yang Belum Terbentuk Sub Urusan Jasa Konstruksi.

Kegitan workshop ini sendiri dilaksanakan Bqlqi Jasa Kontruksi Wilayah VI Makassar, di Hotel Claro, Jalan AP Pettatani, mulai 24 hingga 25 Juni 2024.

Penghargaan ini merupakan rangkaian dari evaluasi secara menyeluruh terhadap kinerja OPD Sub Urusan Jasa Konstruksi se Sulawesi yang meliputi 6 propinsi dan 82 kabupaten kota.

Kepala Dinas PU Makassar, Zuhaelsi Zubir menyambut gembira atas penghargaan ini. Menurutnya, ini menjadi bukti bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar sangat peduli dengan peningkatan dan kemampuan tenaga kerja konstruksi.

“Dimana tenaga kerja konstruksi yang berkualitas akan menghasilkan bangunan yang berkualitas pula,” jelas Zuhaelsi.

Olehnya itu kata Zuhaelsi, untuk target kedepannya, pohaknya akan kembali fokus untuk mengikuti lomba OPD berkinerja terbaik tingkat nasional.

Adapun bentuk penilaiannya meliputi indikator kapasitas kelembagaan yang meliputi struktur organisasi, sumber daya manusia, kapasitas keuangan, penggunaan teknologi informasi, indikator output yang meliputi pembinaan.

“Kemudian pengawasan, potensi pasar, regulasi, serta indikator outcame yang meliputi rasio tenaga kerja bersertifikat dan rasio badan usaha yang mendapatkan pembinaan,” kuncinya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...